Categories: BATAM

Langkah BNNK Batam Cegah Peredaran Tembakau Gorilla

BATAM – Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Batam mengambil langkah inisiatif untuk mencegah peredaran Tembakau Gorilla.

Kepala BNNK Batam, AKBP Darsono mengatakan bahwa meskipun saat ini Tembakau Gorilla belum beredar di Batam, namun pihaknya sudah memantau peredaran tersebut karena ada kemungkinan akan beredar.

“Kami akan tetap memonitor dengan cara berkoordinasi dengan pihak terkait yakni Bea Cukai dan Kepolisian, sampai saat ini Tembakau Gorilla belum beredar di Batam,” ujar Darsono kepada SWARAKEPRI.COM, Jumat (27/1/2017).

Darsono menghimbau masyarakat Batam untuk tidak membeli tembakau yang masuk dalam narkotika golongan 1 tersebut, karena saat pertama kali memakai pasti akan ketagihan dan efeknya sangat bahaya.

“Kita juga belum tahu seperti apa peredarannya ya, karena sistemnya kan online dan memang di Batam belum pernah kita temukan, meskipun begitu tetap waspada, karena efeknya pasti berbahaya terlebih untuk pemakai yang masih pemula,” ujarnya.

Untuk mengantisipasi peredaran dan bahaya narkoba terutama tembakau gorilla tersebut, BNNK melakukan sosialisasi ke beberapa sekolah-sekolah yang ada di Batam.

“Kita masih tetap melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah supaya para generasi muda mengetahui bahaya dari penggunaan narkoba,” pungkasnya.

 

Roni Rumahorbo

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

2 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

2 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

4 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

5 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

5 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

5 jam ago

This website uses cookies.