Categories: BISNIS

Layanan Listrik Prima Digandrungi Para Pelanggan Bisnis dan Industri

BATAM – Layanan listrik Prima digandrungi para pelanggan sektor bisnis dan industri karena layanan khusus ini akan memberikan pasokan listrik yang lebih berkualitas dan memberikan pelayanan dengan sangat baik.

Pasokan layanan listrik prima tersebut akan memberikan kebutuhan listrik pelanggan di sektor bisnis dan industri untuk menikmati pasokan listrik dalam jumlah yang mencukupi.

“Dikalangan bisnis dan industri, energi listrik menjadi kebutuhan primer untuk menjalankan operasional perusahaan. Karenanya, permintaan pelanggan sektor ini terus bertambah seiring dengan pertumbuhan ekonomi,” kata Manajer Prima bright PLN Batam, Arif Sumarna, Selasa (31/7/2018).

Arif mengatakan bahwa saat ini PLN Batam memiliki 449 pelanggan prima dengan daya terpasang sekitar 481 MVA. Dari total daya pelanggan tersebut dapat menyerap sekitar 41 persen energi listrik yang ada di PLN Batam.

Selain itu untuk para pelanggan prima ini bukan hanya mendapatkan pasokan listrik, namun mereka juga akan diberikan pelayanan khusus agar dapat melayani dengan lebih cepat.

“Petugasnya pun tersendiri, berbeda dengan pelanggan reguler, sehingga dapat melayani pelanggan prima dengan cepat” lanjutnya.

Arif menambahkan, keluhan para pelanggan prima tersebut pun akan ditanggapi dengan cepat karena seluruh pelanggan prima akan dimasukan kedalam satu grup pesan.

“Kami juga membuat grup pesan agar semua keluhan soal pelayanan dan pasokan listrik dapat kami tangani dengan cepat, selain itu di dalam grup ini Manajemen Prima Bright PLN Batam akan merespon dengan cepat selama 24 jam full,” katanya.

Apabila akan terjadi pemadaman nantinya para pelanggan juga akan diberitahukan terlebih dahulu agar dapat mempersiapkan diri, namun para pelanggan prima ini akan diusahakan untuk lebih diprioritaskan agar listrik di tempat bisnis ataupun industri pelanggan tidak padam saat pemeliharaan.

Dengan adanya program layanan listrik prima ini, Manajer Prima Bright PLN Batam, Arif Sumarna berharap agar sektor bisnis dan industri yang menjadi penunjang perekonomian di Batam terus tumbuh, khususnya untuk memenuhi listriknya.

 

 

 

Penulis : PGP/r

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bandung Kukuhkan Guru Besar, Wujud Komitmen dalam Mendukung dan Membangun Industri Kreatif yang Kompetitif

BINUS @Bandung dengan bangga mengukuhkan Prof. Nugroho Juli Setiadi, S.E., M.M., Ph.D. sebagai Guru Besar…

23 menit ago

KAI Dukung Kemandirian Operasi Whoosh, SDM Indonesia Kini Jalankan Seluruh Perjalanan

PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyambut baik tonggak sejarah baru dalam pengoperasian kereta cepat Whoosh,…

1 jam ago

Eratani Raih Pendanaan Seri A Senilai 6,2 Juta USD, Dorong Masa Depan Revolusi Pertanian Indonesia

Di tengah menurunnya pendanaan startup secara signifikan di Indonesia, Eratani berhasil mengumpulkan pendanaan Seri A senilai 6,2…

2 jam ago

Bangkit dari Dementia, Edwin Anderson Kini Jadi Fullstack Developer Gaji Ratusan Dollar!

Edwin didiagnosis demensia saat masih muda. Kondisi itu membuatnya kesulitan berpikir jernih dan berkonsentrasi. Bukan…

2 jam ago

Pantai Jang Jadi Saksi, Bupati Lingga Rancang Masa Depan Ekonomi Daerah

LINGGA – Suasana pagi di Pantai Jang, Dabo Singkep, tampak lebih hangat dari biasanya. Bukan…

3 jam ago

Gelar Pelatihan POIPPU Online, Energy Academy wujudkan Industri Bersih dan Ramah Lingkungan

Sebagai upaya nyata dalam mendorong terciptanya industri yang lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan, Energy Academy…

4 jam ago

This website uses cookies.