Categories: SELEB

Lexicon, Album Ketiga Isyana Sarasvati

FOTO: CNN Indonesia

Solois Isyana Sarasvati akhirnya merilis album terbaru bertajuk Lexicon pada Jumat (29/11), dua tahun setelah penyanyi kelahiran 2 Mei 1993 ini meluncurkan Paradox.

Perilisan Lexicon diumumkan langsung oleh distributor album Isyana, Beli Album Fisik, melalui akun Instagram mereka.

“Selamat kepada Isyana Sarasvati atas LEXICON. Resmi dirilis (29/11), album ketiga dari Isyana Sarasvati,” tulis Beli Album Fisik sembari mengunggah foto Isyana memegang album barunya.

Dalam pernyataan tersebut, terlampir pula pernyataan singkat Isyana yang berbunyi, “Kalau mau kenalan lebih jauh sama aku, ini adalah petanya untuk tahu apa dan siapa itu seorang Isyana Sarasvati.”

Sebelum resmi rilis, Isyana telah mengunggah bentuk fisik album terbarunya di Instagram. Dalam paket album ekslusif tersebut, Isyana menyiapkan pengeras suara yang berisikan urutan lagu terbarunya.

Setelah merilis album barunya, Isyana akan menjadi salah satu pengisi acara HUT ke-18 Transmedia. Isyana akan tampil bersama sejumlah musisi lainnya, seperti Ari Lasso, Bunga Citra Lestari, Padi Reborn, dan Cakra Khan.

Musisi lokal lainnya yang turut meramaikan HUT ke-18 Transmedia ialah Yovie and Nuno, Arsy Widianto, Brisia Jodie, Naura dan Neona, JKT 48, Bertrand Peto, Wali, Siti Badriah, Cita Citata, Ilir 7, Koes Plus Junior, dan lainnya.

Pesta ulang tahun Transmedia akan digelar dua hari dua malam berturut-turut pada 14-15 Desember 2019 dari dua indoor theme park berkelas internasional, Trans Studio Cibubur dan Trans Studio Bali.

Sumber: CNNIndonesia.com

Issam - SWARAKEPRI

Share
Published by
Issam - SWARAKEPRI

Recent Posts

KAI Logistik Raih Penghargaan “Excellence in Integrated Rail-Based Logistics Solutions” di Bisnis Indonesia Logistics Awards (BILA) 2025

PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik), anak perusahaan PT Kereta Api Indonesia (Persero), kembali meraih…

2 jam ago

Adukan Soal Dugaan Pemalsuan SK, Kadin Batam Serahkan Bukti ke Polisi

BATAM - Pengurus Kamar Dagang dan Industri(Kadin) Kota Batam menyerahkan berkas berisi bukti-bukti ke pihak…

2 jam ago

Langkah Kecil Anak Muda Menuju Finansial Aman di Masa Depan

Di tengah derasnya arus gaya hidup digital dan tren konsumtif, banyak anak muda kini mulai…

3 jam ago

KAI Divre III Palembang Salurkan CSR TW III, Fokus Pengembangan Prasarana Umum dan Pendidikan

Dalam rangka wujud nyata kepedulian sosial terhadap masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya, PT Kereta Api…

3 jam ago

BRI Region 6/Jakarta 1 Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2025

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2025, BRI Region 6/Jakarta 1 melaksanakan upacara bendera yang…

3 jam ago

Kinerja Metland Solid, Metland Cikarang dan Metland Cibitung Menjadi Andalan

PT Metropolitan Land Tbk (Metland) mencatat Marketing sales hingga September 2025 tercatat sebesar Rp1,345 triliun…

3 jam ago

This website uses cookies.