Categories: BISNIS

LindungiHutan Bersama Mitra, Donatur, dan Penggalang Catat Capaian Positif dalam Laporan Tahunan 2024

LindungiHutan, platform crowdplanting yang berfokus pada keberlanjutan, merilis Laporan Tahunan 2024 yang menunjukkan berbagai capaian dalam upaya penghijauan dan pemberdayaan masyarakat. 

LindungiHutan melaporkan sebanyak 158.798 pohon telah ditanam di 39 lokasi berbeda di Indonesia melalui 239 kampanye alam. Ribuan individu turut berpartisipasi dengan melibatkan 2.553 donatur, 4.135 pengguna, serta 146 penggalang.

CEO LindungiHutan, Miftachur ‘Ben’ Robani, menyatakan bahwa meskipun jumlah pohon yang tertanam sedikit menurun dibandingkan tahun sebelumnya, dukungan dari berbagai pihak terus mengalami pertumbuhan, terutama dari sektor bisnis. Pada tahun 2024, LindungiHutan menjalin kemitraan dengan 111 perusahaan yang turut berkontribusi dalam upaya penghijauan.

“Meski jumlah pohon yang ditanam tahun ini sedikit lebih rendah dibandingkan tahun lalu, peningkatan mitra bisnis menunjukkan bahwa kampanye lingkungan semakin mendapat dukungan luas. Kami mengapresiasi seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menjaga kelestarian lingkungan bersama LindungiHutan,” ujarnya.

Selain penanaman pohon, laporan ini juga menyoroti aspek pemberdayaan kelompok petani lokal yang menjadi bagian dari program penghijauan. Sebanyak 30 kelompok petani bibit mendapat manfaat ekonomi dari proyek-proyek yang dijalankan. 

Inisiatif ini tidak hanya membantu memperluas tutupan hijau di berbagai wilayah, tetapi juga meningkatkan kesejahteraan masyarakat lokal yang bergantung pada sektor lingkungan.

“Keberlanjutan bukan hanya tentang menanam pohon, tetapi juga tentang membangun ekosistem yang mendukung kesejahteraan masyarakat dan keberlanjutan lingkungan, kami juga melibatkan kelompok tani dalam inisiatif ini,” ucap Ben.

LindungiHutan berkomitmen untuk terus memperluas dampak dan meningkatkan efektivitas program yang dijalankan. Fokus utama ke depan adalah memperkuat kemitraan berbasis nilai dengan berbagai bisnis dan institusi yang memiliki visi serupa dalam keberlanjutan.

“Kami ingin menawarkan lebih dari sekadar program penghijauan. Kami tengah mengembangkan alat pelaporan yang lebih baik bagi mitra korporasi serta menciptakan fitur atau layanan baru yang selaras dengan standar keberlanjutan global. Hal ini diharapkan dapat memberikan nilai tambah bagi seluruh pihak yang berkontribusi dalam upaya menjaga lingkungan,” tutupnya.

About LindungiHutan

LindungiHutan adalah start-up lingkungan yang berfokus pada aksi konservasi hutan dan pemberdayaan masyarakat sekitar hutan. Sebanyak 978 ribu pohon telah ditanam bersama lebih dari 590 brand dan perusahaan. Kami menggandeng masyarakat lokal di 40 lokasi penanaman yang tersebar di Indonesia. Kami menghadirkan beberapa program seperti Corporatree, Collaboratree dengan skema Product Bundling, Service Bundling dan Project Partner, serta program Carbon Offset.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Pondra - SWARAKEPRI

Recent Posts

Pembangunan Proyek Ekosistem Industri Baterai EV Bisa Dukung Transisi Energi

Komite Penghapusan Bensin Bertimbal (KPBB) mengapresiasi langkah Grup MIND ID dalam membangun proyek ekosistem industri…

7 jam ago

Pemesanan Tiket Kereta Api Bisa Dilakukan Lebih Dekat dengan Jadwal Keberangkatan

Palembang, 11 Juli 2025 - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai tanggal 10 Juli 2025…

12 jam ago

Bangun Benteng Hijau, PT Hino Finance Indonesia Tanam Ribuan Mangrove di Wonorejo, Surabaya

Dalam rangka memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, PT Hino Finance Indonesia berkolaborasi dengan LindungiHutan dalam…

16 jam ago

BRI Manajemen Investasi Sabet Dua Penghargaan Best Asset Manager dari Alpha Southeast Asia 2025

PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat regional. Dalam ajang Alpha…

16 jam ago

REA Berdayakan Lebih dari 600 Petani Swadaya di Kalimantan Timur untuk Kepatuhan EUDR dan Sertifikasi RSPO dengan Dukungan Teknis dari KOLTIVA

REA menjalankan program SHINES untuk mendukung lebih dari 600 petani swadaya di Kutai, Kalimantan Timur,…

17 jam ago

ANTAM Raih Apresiasi ICDX Berkat Komitmen Energi Bersih di UBPP Logam Mulia

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau ANTAM memperoleh apresiasi dari Indonesia Commodity & Derivatives Exchange…

17 jam ago

This website uses cookies.