Categories: BISNIS

LindungiHutan Bersama Mitra, Donatur, dan Penggalang Catat Capaian Positif dalam Laporan Tahunan 2024

LindungiHutan, platform crowdplanting yang berfokus pada keberlanjutan, merilis Laporan Tahunan 2024 yang menunjukkan berbagai capaian dalam upaya penghijauan dan pemberdayaan masyarakat. 

LindungiHutan melaporkan sebanyak 158.798 pohon telah ditanam di 39 lokasi berbeda di Indonesia melalui 239 kampanye alam. Ribuan individu turut berpartisipasi dengan melibatkan 2.553 donatur, 4.135 pengguna, serta 146 penggalang.

CEO LindungiHutan, Miftachur ‘Ben’ Robani, menyatakan bahwa meskipun jumlah pohon yang tertanam sedikit menurun dibandingkan tahun sebelumnya, dukungan dari berbagai pihak terus mengalami pertumbuhan, terutama dari sektor bisnis. Pada tahun 2024, LindungiHutan menjalin kemitraan dengan 111 perusahaan yang turut berkontribusi dalam upaya penghijauan.

“Meski jumlah pohon yang ditanam tahun ini sedikit lebih rendah dibandingkan tahun lalu, peningkatan mitra bisnis menunjukkan bahwa kampanye lingkungan semakin mendapat dukungan luas. Kami mengapresiasi seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menjaga kelestarian lingkungan bersama LindungiHutan,” ujarnya.

Selain penanaman pohon, laporan ini juga menyoroti aspek pemberdayaan kelompok petani lokal yang menjadi bagian dari program penghijauan. Sebanyak 30 kelompok petani bibit mendapat manfaat ekonomi dari proyek-proyek yang dijalankan. 

Inisiatif ini tidak hanya membantu memperluas tutupan hijau di berbagai wilayah, tetapi juga meningkatkan kesejahteraan masyarakat lokal yang bergantung pada sektor lingkungan.

“Keberlanjutan bukan hanya tentang menanam pohon, tetapi juga tentang membangun ekosistem yang mendukung kesejahteraan masyarakat dan keberlanjutan lingkungan, kami juga melibatkan kelompok tani dalam inisiatif ini,” ucap Ben.

LindungiHutan berkomitmen untuk terus memperluas dampak dan meningkatkan efektivitas program yang dijalankan. Fokus utama ke depan adalah memperkuat kemitraan berbasis nilai dengan berbagai bisnis dan institusi yang memiliki visi serupa dalam keberlanjutan.

“Kami ingin menawarkan lebih dari sekadar program penghijauan. Kami tengah mengembangkan alat pelaporan yang lebih baik bagi mitra korporasi serta menciptakan fitur atau layanan baru yang selaras dengan standar keberlanjutan global. Hal ini diharapkan dapat memberikan nilai tambah bagi seluruh pihak yang berkontribusi dalam upaya menjaga lingkungan,” tutupnya.

About LindungiHutan

LindungiHutan adalah start-up lingkungan yang berfokus pada aksi konservasi hutan dan pemberdayaan masyarakat sekitar hutan. Sebanyak 978 ribu pohon telah ditanam bersama lebih dari 590 brand dan perusahaan. Kami menggandeng masyarakat lokal di 40 lokasi penanaman yang tersebar di Indonesia. Kami menghadirkan beberapa program seperti Corporatree, Collaboratree dengan skema Product Bundling, Service Bundling dan Project Partner, serta program Carbon Offset.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Pondra - SWARAKEPRI

Recent Posts

Indonesia International Cat Conference & Exhibition (IICCE) 2025

Dibawah kepemimpinan Danny R. Sultoni sebagai Direktur Penyelenggara dan Dr. M. Munawaroh, MM selaku Ketua…

16 menit ago

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

5 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

This website uses cookies.