JAKARTA – Kewajiban untuk kembali bekerja setelah libur akan sulit dilakukan bagi para pekerja. Euforia berlibur yang masih kental terasa akan mempengaruhi mood seseorang dalam menyelesaikan pekerjaan.
Namun jangan khawatir, ada beberapa hal yang bisa dilakukan agar semangat kerja Anda bisa tetap terjaga. Berikut empat hal yang bisa coba untuk dilakukan melansir Business Insider, Minggu (19/2/2017):
1. Berpikir positif
Awali hari Anda dengan pikiran yang positif. Bawa diri Anda untuk tertawa dan membayangkan hal-hal menyenangkan. Menurut penelitian yang dilakukan Standford University, tertawa dapat meningkatkan dopamine di otak, yang merupakan bahan kimia pembentuk suasana hati.
Dari laporan MayoClinic, tertawa juga dapat meningkatkan oksigen ke tubuh sekaligus mengentaskan stres dan hasilnya, pikiran jadi lebih positif dan memberi perasaan santai sehingga Anda bisa bersemangat untuk kembali bekerja.
2. Olahraga ringan
Selain pikiran positif, Anda pun dapat memaksimalkan kemampuan diri dengan berolahraga ringan. Olahraga ringan seperti jalan kaki juga dapat meningkatkan 40 persen denyut jantung sehingga berdampak pada perubahan suasana hati yang lebih positif.
3. Mendengarkan musik
Studi yang dilakukan pada tahun 2013 oleh University of Missouri mengungkapkan, mendengar musik bersemangat dapat mengembalikan minat Anda. Dengan begini, motivasi bekerja pun akan lebih terangkat.
4. Tiba lebih awal
Selalu tergoda untuk datang lebih siang dari waktu resmi dengan alasan berhubung baru selesai libur. Namunsebaiknya, apabila memang bisa datang pagi, usahakan datang pagi dan mulai kerja lebih awal dari rekan lain.
Editor : Roni Rumahorbo
Sumber : Liputan6.com
Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…
BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…
Jakarta, 19 November 2024 - Berdasarkan data dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), pertumbuhan transaksi…
Indonesia Blockchain Week (IBW) 2024 sukses diselenggarakan pada 19 November 2024 di The Ritz-Carlton Pacific…
Jakarta, 20 November 2024 - BINUS UNIVERSITY, sebagai Perguruan Tinggi Indonesia berkelas dunia mengucapkan terima…
BATAM - Kepala BP Batam sekaligus Wali Kota Batam, H. Muhammad Rudi mengajak seluruh elemen…
This website uses cookies.