Categories: BISNIS

Mendorong UMKM Rental Motor Go Digital bersama YourBestie

Rental motor kini menjadi salah satu sektor transportasi yang tidak kalah penting dibandingkan rental mobil atau bus yang sudah lama hadir di Indonesia. Namun hingga saat ini, sebagian besar pelaku bisnis sewa motor masih berasal dari kalangan UMKM, individu, atau keluarga yang beroperasi secara lokal di masing-masing kota. Akibatnya, pelanggan yang sering berpindah kota harus terus mencari penyedia jasa baru dan melakukan proses pemesanan dari awal setiap kali membutuhkan layanan sewa motor.

Sebagai contoh, ketika berada di Bali, pelanggan harus mencari penyedia rental motor di wilayah tersebut. Saat berpindah ke Malang, Surabaya, atau Medan, proses yang sama harus diulang kembali. Selain itu, standar pelayanan dan prosedur sewa pun berbeda-beda di tiap kota, yang seringkali menyulitkan pelanggan.

Melihat tantangan tersebut, Ihsanul Afwan dan Hanvey Xavero mendirikan YourBestie (YB), platform sewa motor terintegrasi pertama di Indonesia. Didirikan pada tahun 2022, YB memulai perjalanan bisnisnya hanya dengan satu unit motor, dan kini telah memiliki lebih dari 60 unit milik sendiri serta melayani pelanggan di sembilan kota besar, antara lain Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Bandung, Yogyakarta, Padang, dan Bali.

Pada Rabu, 5 November 2025, YourBestie telah menjalin diskusi strategis dengan RMI (Rental Motor Indonesia) untuk membahas potensi kolaborasi dan penguatan ekosistem sewa motor nasional. Hasil diskusi ini menunjukkan bahwa para pelaku rental motor di berbagai daerah siap bergabung dan mendukung integrasi melalui platform YourBestie. Ke depan, YB juga menargetkan ekspansi ke luar negeri, khususnya Malaysia, Thailand dan Vietnam, yang memiliki budaya dan tingkat penggunaan sepeda motor serupa dengan Indonesia.

Melalui platformnya, YourBestie mengajak para pelaku UMKM rental motor untuk bergabung dan menawarkan layanannya melalui website dan aplikasi YourBestie, sehingga pelanggan dapat dengan mudah mencari dan menyewa motor kapan pun dan di mana pun di seluruh Indonesia. Cukup dengan satu kali pendaftaran, pengguna dapat melakukan pemesanan di berbagai kota tanpa harus mengulang proses dari awal.

Selain memudahkan penyewa, YB juga membantu mitra dengan sistem dashboard digital yang menampilkan data pemesanan, tingkat okupansi, dan laporan keuangan secara otomatis.

Bagi pelaku usaha yang tertarik untuk bergabung, dapat mendaftar melalui www.yourbestie.id, menghubungi contact@yourbestie.id, atau melalui WhatsApp di 0811-966-634.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Pondra - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

5 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

7 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

7 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

14 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

19 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

20 jam ago

This website uses cookies.