BATAM – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan akan melakukan merger terhadap pelabuhan yang ada di Batam yang dinilai kurang produktif. Penggabungan pelabuhan yang kurang produktif tersebut dikatakan Budi untuk memperkecil terjadinya hal-hal yang bisa merugikan pendapatan negara.
“Pelabuhan merupakan salah satu pintu perdagangan luar negeri, tapi terlalu banyak (pelabuhan ,red) bukan makin baik malah membuat negara kita ini tidak kompetitif nantinya,” kata Budi Karya di Radisson Hotel, Sukajadi, Batam, Minggu (24/9).
Menurutnya, jika terlalu banyak pelabuhan akan memungkinkan terjadinya kebocoran yang bisa merugikan pendapatan negara bahkan hal-hal yang tidak diinginkan.
“Kami tidak mempersulit pengusaha, kalau mereka eksis kita akan berikan suatu izin,” jelasnya.
Ia meminta supaya Kakanpel Batam Bambang Gunawan untuk segera melakukan pendataan terhadap seluruh pelabuhan di Batam dan akan dibahas bersama untuk mencari solusi.
“Di Batam ada ratusan pelabuhan jadi tolong didata, kedepannya jangan terlalu gampang memberikan izin kalau semua berpikir untuk usaha masing-masing,” tegasnya.
Ia juga mengingatkan supaya seluruh pegawai di Kementerian perhubungan maupun swasta untuk selalu menjaga integritas. Karena menurutnya tanpa integritas sulit untuk bisa kompetitif.
“Saya ingatkan itu, kita harus bisa menjaga integritas supaya Indonesia bisa semakin kompetitif,” kata Budi Karya.
Penulis : Rumbo
Editor : Roni Rumahorbo
Suasana penuh kehangatan dan harapan baru mulai terasa. Paskah hadir kembali membawa pesan tentang kasih,…
Pada Maret 2025, Port Academy bekerja sama dengan PT Pamapersada Nusantara menyelenggarakan Diklat Jetty Master…
BINUS @Bandung dengan bangga mengukuhkan Prof. Nugroho Juli Setiadi, S.E., M.M., Ph.D. sebagai Guru Besar…
PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyambut baik tonggak sejarah baru dalam pengoperasian kereta cepat Whoosh,…
Di tengah menurunnya pendanaan startup secara signifikan di Indonesia, Eratani berhasil mengumpulkan pendanaan Seri A senilai 6,2…
Edwin didiagnosis demensia saat masih muda. Kondisi itu membuatnya kesulitan berpikir jernih dan berkonsentrasi. Bukan…
This website uses cookies.