Categories: BATAMHeadlines

Menteri BUMN RI: Mall Pelayanan Publik Batam yang Paling Bagus Dibanding Daerah Lain

BATAM – Menteri BUMN RI, Rini Soemarno mendatangi Mall Pelayanan Publik (MPP), Batam Center, sebagai salah satu agenda kunjungan kerja untuk meninjau sejumlah badan usaha di Batam, Denpasar dan Jogja, pada Rabu (11/4/2018).

Dalam kunjungannya, Rini mengaku bahwa MPP di Batam merupakan  kantor pelayanan publik terbaik dibanding daerah lain.

“Sebelumnya, kami juga mampir di Banyuwangi, tapi saya rasa (MPP) Batam yang paling bagus,” ungkapnya.

Ia mengharapkan agar pelayanan publik di Batam menjadi lebih mudah dengan adanya MPP dan para petugas dapat membantu masyarakat menyelesaikan kebutuhan dokumen. Selain itu, juga diharapkan dapat mengembalikan kepercayaan investor ke Batam yang sebelumnya sempat menurun karena rumitnya legalitas dokumen.

“Pemerintah Pusat pasti mendukung penuh adanya Mall Pelayanan Publik, dengan hal ini juga dapat  menjaga transparansi dalam melayani masyarakat,” terang Rini.

Dalam kunjungannya, Menteri BUMN RI, Rini Soemarno didampingi Menpan RB, Jaksa Agung RI, Gubernur Kepri, Kepala BP Batam dan Walikota Batam mengelilingi Mall Pelayanan Publik, sembari sesekali mendengarkan penjelasan tugas dan fungsi masing-masing perwakilan badan pelayanan.

Sejumlah kantor pelayanan di MPP yang didatangi Menteri BUMN RI beserta rombongan, diantaranya pelayanan listrik bright PLN Batam, pelayanan Air ATB, Perbankan, Imigrasi, pelayanan Kepolisian dan tidak ketinggalan mengunjungi tempat pelayanan BP Batam.

Menteri BUMN RI mengapresiasi MPP yang telah beroperasi di kota Batam karena awalnya, Mall Pelayanan Publik hanya didirikan di empat kota di Indonesia, yakni di Jakarta, Surabaya, Bali dan Banyuwangi. Namun kemudian berkembang dan mendapatkan respon  cepat dari Kota Batam yang kemudian ikut membangun MPP yang dapat melayani sekitar 400 bentuk pelayanan publik dari berbagai instansi.

 

Penulis  : CR14

Editor    : Siska

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS University Jadi Universitas Terbaik Nomor 2 di ASEAN

Jakarta, 20 November 2024 - BINUS UNIVERSITY, sebagai Perguruan Tinggi Indonesia berkelas dunia mengucapkan terima…

5 menit ago

Muhammad Rudi Ajak Masyarakat Batam Sukseskan Pilkada 2024

BATAM - Kepala BP Batam sekaligus Wali Kota Batam, H. Muhammad Rudi mengajak seluruh elemen…

42 menit ago

Seberapa Tinggi Dogecoin akan Melesat di 2025? Ini Analisisnya!

Dogecoin (DOGE), koin meme paling populer, saat ini diperdagangkan di bawah $1. Namun, sejumlah analis…

1 jam ago

SIP Trunk adalah Solusi Modern untuk Sistem Telepon: Bagaimana Cara Kerjanya?

SIP trunk adalah sebuah inovasi dan solusi bagi bisnis yang membutuhkan peneleponan dengan frekuensi yang…

2 jam ago

Pembalut Malam, Tidur Nyenyak saat Menstruasi

Saat menstruasi, tidur malam yang nyenyak sering kali terganggu karena kekhawatiran akan bocor atau rasa…

3 jam ago

Mau Memecoin Murah? Ini Daftar Token di Bawah $1 yang Sedang Naik Daun!

Memecoin telah menjadi daya tarik tersendiri di dunia kripto, terutama bagi investor muda yang mencari…

4 jam ago

This website uses cookies.