Categories: Otomotif

MotoGP Austria, Dovizioso Menang Dramatis di Sirkuit Red Bull Ring

Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, berhasil menjadi kampiun MotoGP Austria yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, Austria, Minggu.

Dovizioso yang memulai lomba dari tempat kedua berhasil menyelesaikan 28 putaran dengan catatan waktu tercepat yakni 39 menit 43,323 detik.

Pebalap asal Italia itu sukses meraih kemenangan dramatis setelah berhasil menyalip Marc Marquez (Repsol Honda) di tikungan terakhir pada lap pamungkas balapan.

Marquez harus puas menyelesaikan lomba di urutan kedua dengan selisih waktu 0,176 detik.

Rekan setim Marquez, Dani Pedrosa, melengkapi komposisi podium dengan menempati peringkat ketiga.

Berikut lengkap MotoGP Austria seturut laman resmi MotoGP (urutan, nomor sepeda motor, nama pebalap, tim, negara, catatan waktu/selisih):

1 (4) Andrea Dovizioso (Ducati) Italia (39 menit 43,323 detik)
2 (93) Marc Marquez (Repsol Honda) Spanyol (+0,176 detik)
3 (26) Dani Pedrosa (Repsol Honda) Spanyol (+2,661 detik)
4 (99) Jorge Lorenzo (Ducati) Spanyol (+6,663 detik)
5 (5) Johann Zarco (Monster Yamaha Tech 3) Prancis (+7,262 detik)
6 (25) Maverick Vinales (Movistar Yamaha) Spanyol (+7,447 detik)
7 (46) Valentino Rossi (Movistar Yamaha) Italia (+8,995 detik)
8 (19) Alvaro Bautista (Pull & Bear Aspar) Spanyol (+14,515 detik)
9 (76) Loris Baz (Reale Avintia) Prancis (+19,620 detik)
10 (36) Mika Kallio (Red Bull KTM) Finlandia (+19,766 detik)
11 (29) Andrea Iannone (Suzuki Ecstar) Italia (+20,101 detik)
12 (45) Scott Redding (Octo Pramac Racing) Inggris (+25,523 detik)
13 (41) Aleix Espargaro (Aprilia Gresini) Spanyol (+26,700 detik)
14 (17) Karel Abraham (Pull & Bear Aspar) Rep. Ceko (+27,321 detik)
15 (35) Cal Crutchlow (LCR Honda) Inggris (+28,096 detik)
16 (42) Alex Rins (Suzuki Ecstar) Spanyol (+32,912 detik)
17 (8) Hector Barbera (Reale Avintia) Spanyol (+34,112 detik)
18 (38) Bradley Smith (Red Bull KTM) Inggris (+36,423 detik)
19 (53) Tito Rabat (EG 0,0 Marc VDS) Spanyol (+42,404 detik)
20 (22) Sam Lowes (Aprilia Gresini) Inggris (+52,492 detik)

Gagal finis

(43) Jack Miller (EG 0,0 Marc VDS) Australia
(9) Danilo Petrucci (Octo Pramac Racing) Italia
(94) Jonas Folger (Monster Yamaha Tech 3) Jerman
(44) Pol Espargaro (Red Bull KTM) Spanyol

 

 
Editor    : Roni Rumahorbo

Sumber : Antaranews.com

Roni Rumahorbo

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

2 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

2 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.