Categories: TEKNOLOGI

Mouser Bahas Potensi Jaringan 5G Privat dalam Episode Kelima Program “Empowering Innovation Together”

SHANGHAI – Mouser Electronics, Inc., distributor New Product Introduction (NPI) terkemuka di industri yang menawarkan semikonduktor dan komponen elektronik™ terlengkap, hari ini meluncurkan episode terbaru dari program Empowering Innovation Together™ yang memenangkan penghargaan.

Episode terbaru ini mengeksplorasi kasus penggunaan jaringan 5G nonpublik untuk IoT industri. Jaringan ini dapat dimiliki, dikelola, dan dilindungi melalui “5G New Radio (NR) Release 16”.

Teknologi 5G NR menawarkan spektrum berlisensi dan tidak berlisensi dalam pita frekuensi sub-1 GHz, sub-6 GHz, 24 GHz hingga 29 GHz, serta 37 GHz hingga 43 GHz.

Lewat spektrum tidak berlisensi seperti General Authorization Access (GAA) dalam naungan Citizens Broadband Radio Services (CBRS) pada pita frekuensi 3550-3700 MHz (3,5 GHz), berbagai organisasi dapat memanfaatkan kombinasi tanpa batas dari aplikasi IoT tanpa harus mengalokasikan waktu dan anggaran pengeluaran untuk lisensi.

Episode tentang Jaringan 5G Privat ini disponsori oleh Amphenol RF, Analog Devices, Intel®, Molex, RECOM, dan Xilinx.

Lewat sebuah episode baru dari siniar (podcast) The Tech Between Us, video baru berjudul Then, Now & Next dan konten eksklusif lain, Mouser mendalami studi kasus dan contoh penerapan jaringan 5G nonpublik di dunia riil untuk penggunaan industri.

Penerapan jaringan ini menghadirkan data yang terlindungi pada lokasi produksi, serta mengurangi latensi untuk aplikasi yang berada di fasilitas industri.

“Di tengah ekosistem teknologi yang kian terhubung, jaringan 5G privat mampu mentransfer data sensitif dalam sebuah lingkungan yang terlindungi dengan kecepatan tinggi,” ujar Glenn Smith, President & CEO, Mouser Electronics.

“Lewat konten dalam episode terbaru EIT, kami berharap, audiens memperoleh wawasan baru mengenai cara memanfaatkan jaringan 5G privat untuk aplikasi industri berlatensi rendah.”

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS University Jadi Universitas Terbaik Nomor 2 di ASEAN

Jakarta, 20 November 2024 - BINUS UNIVERSITY, sebagai Perguruan Tinggi Indonesia berkelas dunia mengucapkan terima…

5 menit ago

Muhammad Rudi Ajak Masyarakat Batam Sukseskan Pilkada 2024

BATAM - Kepala BP Batam sekaligus Wali Kota Batam, H. Muhammad Rudi mengajak seluruh elemen…

42 menit ago

Seberapa Tinggi Dogecoin akan Melesat di 2025? Ini Analisisnya!

Dogecoin (DOGE), koin meme paling populer, saat ini diperdagangkan di bawah $1. Namun, sejumlah analis…

1 jam ago

SIP Trunk adalah Solusi Modern untuk Sistem Telepon: Bagaimana Cara Kerjanya?

SIP trunk adalah sebuah inovasi dan solusi bagi bisnis yang membutuhkan peneleponan dengan frekuensi yang…

2 jam ago

Pembalut Malam, Tidur Nyenyak saat Menstruasi

Saat menstruasi, tidur malam yang nyenyak sering kali terganggu karena kekhawatiran akan bocor atau rasa…

3 jam ago

Mau Memecoin Murah? Ini Daftar Token di Bawah $1 yang Sedang Naik Daun!

Memecoin telah menjadi daya tarik tersendiri di dunia kripto, terutama bagi investor muda yang mencari…

4 jam ago

This website uses cookies.