Categories: TEKNOLOGI

Mouser Bahas Potensi Jaringan 5G Privat dalam Episode Kelima Program “Empowering Innovation Together”

SHANGHAI – Mouser Electronics, Inc., distributor New Product Introduction (NPI) terkemuka di industri yang menawarkan semikonduktor dan komponen elektronik™ terlengkap, hari ini meluncurkan episode terbaru dari program Empowering Innovation Together™ yang memenangkan penghargaan.

Episode terbaru ini mengeksplorasi kasus penggunaan jaringan 5G nonpublik untuk IoT industri. Jaringan ini dapat dimiliki, dikelola, dan dilindungi melalui “5G New Radio (NR) Release 16”.

Teknologi 5G NR menawarkan spektrum berlisensi dan tidak berlisensi dalam pita frekuensi sub-1 GHz, sub-6 GHz, 24 GHz hingga 29 GHz, serta 37 GHz hingga 43 GHz.

Lewat spektrum tidak berlisensi seperti General Authorization Access (GAA) dalam naungan Citizens Broadband Radio Services (CBRS) pada pita frekuensi 3550-3700 MHz (3,5 GHz), berbagai organisasi dapat memanfaatkan kombinasi tanpa batas dari aplikasi IoT tanpa harus mengalokasikan waktu dan anggaran pengeluaran untuk lisensi.

Episode tentang Jaringan 5G Privat ini disponsori oleh Amphenol RF, Analog Devices, Intel®, Molex, RECOM, dan Xilinx.

Lewat sebuah episode baru dari siniar (podcast) The Tech Between Us, video baru berjudul Then, Now & Next dan konten eksklusif lain, Mouser mendalami studi kasus dan contoh penerapan jaringan 5G nonpublik di dunia riil untuk penggunaan industri.

Penerapan jaringan ini menghadirkan data yang terlindungi pada lokasi produksi, serta mengurangi latensi untuk aplikasi yang berada di fasilitas industri.

“Di tengah ekosistem teknologi yang kian terhubung, jaringan 5G privat mampu mentransfer data sensitif dalam sebuah lingkungan yang terlindungi dengan kecepatan tinggi,” ujar Glenn Smith, President & CEO, Mouser Electronics.

“Lewat konten dalam episode terbaru EIT, kami berharap, audiens memperoleh wawasan baru mengenai cara memanfaatkan jaringan 5G privat untuk aplikasi industri berlatensi rendah.”

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Kedubes India dan Indoindians Siap Gelar ASEAN-India Spring Bazaar 2025 di Jakarta: Perayaan Budaya, Seni, dan Persahabatan Regional

Dalam semangat mempererat hubungan persahabatan dan kerja sama antara negara-negara Asia Tenggara dan India, Kedutaan…

3 jam ago

10 Alasan Mengapa Harus Berbelanja Online Sepeda & Aksesoris di Rodalink

Berbelanja sepeda dan aksesoris secara online semakin menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Namun, memilih…

3 jam ago

Peran Teknologi AV dalam Manajemen Krisis dan Kolaborasi: Meningkatkan Strategi Komunikasi dan Respons

Artikel "The Role of AV Technology in Crisis Management and Collaboration" oleh Melvin Halpito, Managing…

4 jam ago

Indonesia International Cat Conference & Exhibition (IICCE) 2025

Dibawah kepemimpinan Danny R. Sultoni sebagai Direktur Penyelenggara dan Dr. M. Munawaroh, MM selaku Ketua…

4 jam ago

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

9 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

2 hari ago

This website uses cookies.