Categories: BATAM

Mubes VIII IKSB Batam Berjalan Lancar

BATAM – Musyawarah Besar (Mubes) ke-VIII pemilihan Ketua Ikatan Keluarga Sumatera Barat (IKSB) Batam periode 2017-2022, yang digelar di Hotel Harmoni One, Batam Centre, Sabtu (13/05) berjalan lancar.

Ketua Stareing Comite (SC) Mubes IKSB Batam, Rudi Syakyakirti mengatakan acara tersebut sudah disiapkan sejak setahun yang lalu dan agenda mubes IKSB tersebut dalam pelaksanaanya sudah sesuai dengan agenda dan jadwal yang telah ditentukan.

“Kita berharap Mubes ke-VIII IKSB Batam ini berjalan dengan lancar dan sukses, sesuai harapan kita bersama dan bisa berhasil memutuskan terpilihnya ketua dan jajaran pengurus organisasi perantau Minang yang ada di Kota Batam ini,” ujarnya.

Ketua Mubes IKSB ke VIII Batam, Sudirman Sikumbang di dampingi Arlon Veristo mengatakan, teknis dalam Mubes IKSB ini nantinya akan melibatkan 18 suara dari Ika-ika Kabupaten/Kota se-Sumbar serta suara dari Gema Minang, Bundo Kanduang, dan satu perwakilan dari IKSB, yang diwakili oleh 22 suara.

“Mubes ke-VIII IKSB Batam ini diwakili oleh 22 suara, 18 suara dari Ika-ika kabupaten/kota se-Sumbar, empat suara dari Gema Minang, Bundo Kanduang, dan dari perwakilan IKSB,” kata Sudirman.

Diungkapkan Sudirman dan Arlon, siapapun yang akan maju menjadi kandidat ketua IKSB Batam tidak boleh membawa kepentingan politik dan kepentingan pribadi, dan harus mengutamakan kepentingan IKSB serta masyarakat Batam asal perantau Minangkabau.

Syarat utama bagi para peserta yang mencalonkan diri harus beragama muslim, karena mayoritas anggota IKSB 99 persen beragama Islam dan wajib bisa berbahasa Minang.

Adapun 5 calon yang sudah mendaftarkan diri yaitu, dari inkomben H Ismail, M Ihsan, Yelfis Yasri (Davisco) dan Mustafa.

“Kita berharap dengan adanya pemilihan ketua IKSB ini diharapkan bisa mencari figur seorang pemimpin yang bisa membawa warga Sumatra Barat dan bisa bersinergi dengan pemerintah dan instansi lain,” tutupnya.

Acara ini bertema Urang nan Gadang Basa Batuah “Dengan semangat Mubes kita tingkatkan peran IKSB menjaga persatuan dan kesatuan yang bermarwah”.

 

 

 

Penulis : IRD

Editor : Roni Rumahorbo

Roni Rumahorbo

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.