Categories: Lingga

Nizar Jabat Bupati Lingga Gantikan Alias Wello

LINGGA – Wakil Bupati Lingga Muhammad Nizar ditunjuk melaksanakan tugas dan kewenangan sebagai Bupati Lingga menggantikan Alias Wello yang telah resmi diberhentikan secara hormat sebagai Bupati Lingga sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian nomor : 131.21-3872 tanggal 6 November 2020

Saat Muhammad Nizar tengah cuti kampanye untuk ikut dalam konstestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 sebagai Calon Bupati Lingga priode 2021-2024.

Setelah selesai masa kampanye dan habis masa cuti, Muhammad Nizar akan langsung menduduki posisi sebagai Bupati Lingga definitif.

Kabag Pemerintahan Pemkab Lingga, Gandime Diyanto mengatakan, Muhammad Nizar saat ini tengah menjalani cuti kampanye sampai tanggal 5 Desember 2020 mendatang.

“Pada tanggal 7 Desember 2020 Muhammad Nizar sudah masuk kembali sebagai Plt. Bupati Lingga hingga 17 Februari 2021,” ujarnya Senin(9/11/2020).

Ia menjelaskan bahwa dengan ditetapkannya Pak Alias Wello sebagai Calon Bupati Kabupaten Bintan, beliau harus berhenti menjabat Bupati Lingga sesuai dengan Undang-undang.

“Posisi Beliau (Alias Wello) secara otomatis akan digantikan Pak Nizar yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Bupati Lingga. Setelah Pak Nizar selesai masa cutinya, akan masuk kembali dan langsung menjabat sebagai Plt Bupati Lingga,”pungkasnya./Ruslan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

2 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

7 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

8 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

15 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

17 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.