Categories: BISNIS

Paket Spesial hingga Makan Gratis di Best Western Premier Panbil

BATAM – Menjelang perayaan hari Ibu yang jatuh pada hari Minggu, 13 Mei 2018 mendatang, Best Western Premier Panbil menyajikan aneka santapan brunch (breakfast lunch) di Andaliman Restaurant (Ground Floor), mulai pukul 11.00-13.30 WIB.

Di hari yang spesial ini, para Ibu dapat menikmati berbagai macam menu andalan Best Western yang pastinya siap menggugah selera.

Untuk menambah keceriaan suasana hari Ibu, pihak hotel akan memberikan paket spesial dan diskon hingga 50% bagi pengunjung yang datang bersama dengan keluarga ataupun kerabat.

Menu yang disajikan pihak hotel sangat bervariasi, mulai dari hidangan bernuansa nusantara, Asia hingga masakan ala Barat seperti pasta, potato roast with parmesan cheese, turkey cold slice, chicken sausage dan lain sebagainya.

Para tamu dapat menikmati pilihan menu lengkap dari appetizers/makanan pembuka seperti aneka salad dan buah, segarnya sup ikan asam pedas, serta aneka stall seperti Hainan chicken with rice & condiment, Japanese Sushi & ramen.

Sedangkan menu utama yang telah disiapkan oleh pihak hotel yaitu ayam bakar bumbu Padang, Singapore Fried Noodle, Sapo Tahu, dan sebagainya.

Mothers Day Buffet Brunch ini juga dilengkapi dengan aneka pastry lezat yang telah disediakan oleh Executive Chef hotel, misalnya hard roll, banana bread, Danish croissant, baguette bread dan masih banyak lagi.

“Kami pastikan para tamu dapat merayakan hari Ibu sembari menikmati semua hidangan bersama keluarga dan kerabat yang disajikan dengan spesial oleh para Chef kami,” kata Marketing Communication Manager Best Western Premier Panbil, Hanna Kurniawati pada Jumat (11/5/2018).

Bagi para Ibu yang lahir pada tanggal 13 Mei dapat menikmati aneka sajian brunch tersebut secara cuma-cuma alias GRATIS hanya dengan menunjukkan kartu identitas pribadi kepada Staff Andaliman Restaurant pada saat datang.

“Anak-anak usia 6- 10 tahun kami berikan diskon 50%,” ujar Edi Saputra selaku Director of Food & Beverages Best Western Premier Panbil Batam.

 

 

Penulis : Roni Rumahorbo

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BRI Branch Office Gunung Sahari Region 6/Jakarta 1 Jalin Kerja Sama dengan Sozo Skin Kebayoran Jakarta Selatan

Dalam rangka memperluas jaringan kemitraan dengan sektor jasa dan gaya hidup, BRI Branch Office Gunung…

1 jam ago

BRI Branch Office Gunung Sahari Region 6/Jakarta 1 Jalin Kerja Sama dengan Bottega Padel BSD

Dalam upaya memperluas layanan transaksi digital dan memperkuat penetrasi produk perbankan di segmen gaya hidup…

2 jam ago

Lebih Dari Sekadar Workout, Fitness Fest Xperience 2025, Hadirkan Program Kebugaran Internasional Dan Presenter Kelas Dunia

Antusiasme luar biasa menyelimuti Ballroom Kuningan City pada 15 November 2025 saat Fitness Fest Xperience…

9 jam ago

KAI Logistik Dorong Transformasi Logistik Hijau melalui Moda Kereta Api di ALFI Convex 2025

KAI Logistik turut ambil bagian dalam ajang ALFI Convex 2025, pameran dan konferensi logistik di…

9 jam ago

Thermax Percepat Efisiensi Energi dan Air di Asia Tenggara dengan Teknologi Closed-Loop Cooling Towers

Thermax memperkuat perannya sebagai pemimpin solusi energi dan lingkungan dengan menghadirkan generasi terbaru closed-loop cooling…

9 jam ago

Enrichment Program SATU UNIVERSITY Strategi Kuliah untuk Lulusan yang Siap Bersaing

Enrichment Program SATU UNIVERSITY menjadi salah satu andalan dari kampus yang merupakan member dari BINUS…

9 jam ago

This website uses cookies.