Categories: Lingga

Pantai Jang Jadi Saksi, Bupati Lingga Rancang Masa Depan Ekonomi Daerah

LINGGA – Suasana pagi di Pantai Jang, Dabo Singkep, tampak lebih hangat dari biasanya. Bukan karena matahari semata, tapi karena hadirnya para pemangku kepentingan dalam agenda coffee morning bareng Bupati Lingga, Muhammad Nizar. Sambil menikmati kopi dan angin pantai, diskusi ringan justru mengalir ke arah serius: membangun masa depan ekonomi Lingga.

Acara yang dikemas santai ini dihadiri oleh Wakil Bupati Lingga, jajaran Forkopimda, tokoh masyarakat, dan perwakilan berbagai instansi. Meski tidak duduk di ruang formal, perbincangan pagi itu penuh makna.

Di hadapan para hadirin, Bupati Nizar mengajak semua pihak untuk bersatu menjaga iklim investasi yang sehat dan ramah di Kabupaten Lingga.

“Pemerintah Daerah terus menjalin koordinasi lintas sektor agar iklim investasi di Lingga tetap kondusif dan sesuai harapan bersama,” ujarnya mantap.

Nizar menjelaskan, Lingga punya segudang potensi yang mulai dilirik investor, baik dari dalam maupun luar negeri. Beberapa proyek bahkan sudah dalam proses, hasil dari komunikasi yang terus digencarkan oleh pemerintah daerah.

Yang menarik, Bupati juga membocorkan bahwa kunjungan kerjanya ke Tiongkok beberapa waktu lalu bukan sekadar lawatan biasa. Itu adalah bagian dari strategi agresif untuk meyakinkan investor bahwa Lingga siap menyambut peluang besar.

“Kita harus menunjukkan kesiapan kita di hadapan para investor, serta meyakinkan bahwa Lingga adalah wilayah yang aman dan potensial untuk berinvestasi,” tegas Nizar.
“Ini bentuk perhatian kami terhadap kesejahteraan masyarakat, agar ekonomi daerah dapat tumbuh dan memberikan kehidupan yang layak bagi semua.”

Nizar berharap, kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, dan sektor swasta bisa menjadi fondasi kuat bagi pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. Ia percaya, jika semua pihak saling mendukung, bukan tidak mungkin Lingga akan jadi magnet investasi baru di Kepulauan Riau./r

 

Jurnalis - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT PAMA Gandeng Port Academy Tingkatkan Kompetensi SDM Lewat Diklat Jetty Master

Pada Maret 2025, Port Academy bekerja sama dengan PT Pamapersada Nusantara menyelenggarakan Diklat Jetty Master…

12 menit ago

BINUS @Bandung Kukuhkan Guru Besar, Wujud Komitmen dalam Mendukung dan Membangun Industri Kreatif yang Kompetitif

BINUS @Bandung dengan bangga mengukuhkan Prof. Nugroho Juli Setiadi, S.E., M.M., Ph.D. sebagai Guru Besar…

2 jam ago

KAI Dukung Kemandirian Operasi Whoosh, SDM Indonesia Kini Jalankan Seluruh Perjalanan

PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyambut baik tonggak sejarah baru dalam pengoperasian kereta cepat Whoosh,…

3 jam ago

Eratani Raih Pendanaan Seri A Senilai 6,2 Juta USD, Dorong Masa Depan Revolusi Pertanian Indonesia

Di tengah menurunnya pendanaan startup secara signifikan di Indonesia, Eratani berhasil mengumpulkan pendanaan Seri A senilai 6,2…

3 jam ago

Bangkit dari Dementia, Edwin Anderson Kini Jadi Fullstack Developer Gaji Ratusan Dollar!

Edwin didiagnosis demensia saat masih muda. Kondisi itu membuatnya kesulitan berpikir jernih dan berkonsentrasi. Bukan…

4 jam ago

Gelar Pelatihan POIPPU Online, Energy Academy wujudkan Industri Bersih dan Ramah Lingkungan

Sebagai upaya nyata dalam mendorong terciptanya industri yang lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan, Energy Academy…

6 jam ago

This website uses cookies.