Categories: Lingga

PDAM Tirta Lingga Gelar Soft Launching Aplikasi PDAM Info

LINGGA – Dalam rangka HUT PDAM Tirta Lingga yang ke-11 dengan mengusung tema “kolaborasi untuk Lebih Baik”, Perumdam Air Minum Tirta Lingga menggelar soft launching PDAM Info, bertempat di Kantor PDAM Titra Lingga, Jumat (1/10/2021).

Direktur PDAM Tirta Lingga Irfan Andaria mengatakan, soft launching yang dilaksanakan tersebut sebagai bentuk inovasi dari PDAM Tirta Lingga untuk memberikan kemudahan kepada para pelanggan.

“Tentunya melalui proses yang tidak mudah dan penuh tahapan. Sehingga ini lah yang bisa kami realisasikan untuk memberikan pelayanan kepada pelanggan PDAM Tirta Lingga,” kata Irfan.

Irfan menjelaskan, bahwa aplikasi PDAM info tersebut sudah bisa diakses mulai Jumat (1/10/2021). Yang mana aplikasi tersebut berfungsi untuk membayar tagihan air secara online.

“Dimana PDAM info merupakan layanan bagi pelanggan untuk mengecek dan membayar tagihan air secara online. Disamping itu di PDAM Info terdapat info terbaru seputar Perumdam Tirta Lingga,” jelas Irfan.

Sementara untuk website tirtalingga.co.id, Irfan menjabarkan bahwa website tersebut berfungsi untuk memudahkan pelanggan menyampaikan keluhan serta mengecek tagihan.

Website Perumdam Tirta Lingga berisi informasi seputar Perumdam Tirta Lingga dan pelanggan dapat menyampaikan keluhan serta melakukan cek tagihan rekening air pelanggan,” ujarnya.

Irfan menargetkan untuk tiga bulan kedepan harus mencapai 30 persen pengguna dari aplikasi PDAM Tirta Lingga. Namun jika tidak mencapai target, pihaknya akan mencari strategi lain untuk peluncuran aplikasi tersebut.

“Harapan kami sistem untuk tiga bulan kedepan target kami 30 persen pengguna jika tidak mencapai target maka kita perlukan strategi yang lebih baik lagi,” harapnya.

Irfan juga mengucapkan terimakasih kepada Bupati Lingga selaku pemilik Perumdam Tirta Lingga yang sangat mendukung peluncuran program tersebut.

“Kita mengucapkan terimakasih kepada Bupati Lingga selaku pemilik Perumdam Tirta Lingga yang sangat men-support peluncuran aplikasi program tersebut,” ucapnya./Ruslan

Redaksi

Recent Posts

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

15 jam ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

19 jam ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

20 jam ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

1 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

1 hari ago

Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya

Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya jadi favorit keluarga karena menyajikan rasa autentik, topping lengkap,…

2 hari ago

This website uses cookies.