Categories: KEPRI

PDIP Usulkan Lis Darmansyah Ketua Sementara DPRD Kepri

TANJUNGPINANG-Lis Darmansyah diusulkan PDIP sebagai Ketua Sementara DPRD Provinsi Kepulauan Riau periode 2019-2024, sementara Partai Golkar mengusulkan Asmin Patros sebagai wakil ketua sementara.

Pimpinan sementara di lembaga legislatif itu, diumumkan Sekretaris DPRD Kepri, Hamidi, dalam rapat paripurna pelantikan dan pengambilan sumpah 45 anggota DPRD Kepri periode 2019-2024 di aula Kantor DPRD Kepri, Senin lalu.

“Tugas dan tanggung jawab anggota legislatif ke depan semakin berat dan menantang, karena itu dibutuhkan kerja keras dan sinergitas agar target dapat tercapai,” kata Lis saat memimpin rapat perdana.

Lis juga mengimbau seluruh anggota DPRD Kepri yang baru untuk tidak malu bertanya kepada sejumlah anggota legislatif yang kembali terpilih. “Bagi teman-teman yang masih baru, jangan malu bertanya,” katanya.

Lis pada Pemilu 2009-2014 berhasil memperoleh kursi di DPRD Kepri dapil Tanjungpinang. Ia berhasil memenangkan Pilkada Tanjungpinang tahun 2012. Namun pada Pilkada Tanjungpinang tahun 2017 Ia kalah bertarung melawan Syahrul, yang sebelumnya adalah Wakil Wali Kota Tanjungpinang, pendampingnya.

“Jabatan ini amanah. Amanah itu harus dilaksanakan karena dipertanggungjawabkan kepada Allah,” ucapnya, yang juga mantan Ketua DPRD Tanjungpinang.

Sementara Asmin Patros, politisi yang diusung Partai Golkar sudah dua periode menjabat sebagai anggota DPRD Kepri. Asmin juga pernah duduk sebagai anggota DPRD Batam.

“Saya bersyukur karena masih dipercaya masyarakat. Tentu ini amanah yang berat,” katanya.

Anggota DPRD Kepri terpilih periode 2019-2024 diambil sumpahnya oleh Wakil Kepala Pengadilan Tinggi Riau, Mochamad Eka Kartika.

 

 

 

 

 

Artikel ini disadur dari https://kepriprov.go.id/home/berita/3520

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

POLUTREE, Program Baru LindungiHutan untuk Pengurangan Emisi Gas Rumah Kaca

Program baru LindungiHutan, POLUTREE, sebagai upaya kolaborasi perusahaan untuk mengurangi emisi gas rumah kaca di…

1 jam ago

Eksklusif untuk ZFS NAS! Solusi Disaster Recovery Terbaik

Jakarta, 19 September 2024 – Pemulihan data akibat bencana menjadi salah satu hal terpenting bagi…

4 jam ago

Teknologi AI dan Blockchain Mengubah Lanskap Kewirausahaan Sosial di TBN Asia Conference 2024

TBN Asia Conference 2024 yang berlangsung dari 12 hingga 14 September 2024 di Begonia Pavilion,…

11 jam ago

Kolaborasi, Tantangan dan Etika dalam Peliputan Isu Lingkungan

Webinar Jurnalisme Lingkungan oleh LindungiHutan telah digelar pada 4-5 September 2024. LindungiHutan telah menyelenggarakan webinar…

17 jam ago

Lewat Kolaborasi dengan DATAYOO, Eratani Terapkan Precision Farming Berbasis Satelit

Jakarta, 19 September 2024 – Eratani, startup agritech yang menyediakan solusi pertanian holistik, resmi menjalin…

18 jam ago

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

24 jam ago

This website uses cookies.