Categories: KEPRI

PDIP Usulkan Lis Darmansyah Ketua Sementara DPRD Kepri

TANJUNGPINANG-Lis Darmansyah diusulkan PDIP sebagai Ketua Sementara DPRD Provinsi Kepulauan Riau periode 2019-2024, sementara Partai Golkar mengusulkan Asmin Patros sebagai wakil ketua sementara.

Pimpinan sementara di lembaga legislatif itu, diumumkan Sekretaris DPRD Kepri, Hamidi, dalam rapat paripurna pelantikan dan pengambilan sumpah 45 anggota DPRD Kepri periode 2019-2024 di aula Kantor DPRD Kepri, Senin lalu.

“Tugas dan tanggung jawab anggota legislatif ke depan semakin berat dan menantang, karena itu dibutuhkan kerja keras dan sinergitas agar target dapat tercapai,” kata Lis saat memimpin rapat perdana.

Lis juga mengimbau seluruh anggota DPRD Kepri yang baru untuk tidak malu bertanya kepada sejumlah anggota legislatif yang kembali terpilih. “Bagi teman-teman yang masih baru, jangan malu bertanya,” katanya.

Lis pada Pemilu 2009-2014 berhasil memperoleh kursi di DPRD Kepri dapil Tanjungpinang. Ia berhasil memenangkan Pilkada Tanjungpinang tahun 2012. Namun pada Pilkada Tanjungpinang tahun 2017 Ia kalah bertarung melawan Syahrul, yang sebelumnya adalah Wakil Wali Kota Tanjungpinang, pendampingnya.

“Jabatan ini amanah. Amanah itu harus dilaksanakan karena dipertanggungjawabkan kepada Allah,” ucapnya, yang juga mantan Ketua DPRD Tanjungpinang.

Sementara Asmin Patros, politisi yang diusung Partai Golkar sudah dua periode menjabat sebagai anggota DPRD Kepri. Asmin juga pernah duduk sebagai anggota DPRD Batam.

“Saya bersyukur karena masih dipercaya masyarakat. Tentu ini amanah yang berat,” katanya.

Anggota DPRD Kepri terpilih periode 2019-2024 diambil sumpahnya oleh Wakil Kepala Pengadilan Tinggi Riau, Mochamad Eka Kartika.

 

 

 

 

 

Artikel ini disadur dari https://kepriprov.go.id/home/berita/3520

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BRI Branch Office Gunung Sahari Jakarta Jalin Kerja Sama Strategis dengan PT HIT International

Sebagai bentuk komitmen dalam memperkuat hubungan kemitraan dengan dunia usaha dan memperluas layanan keuangan bagi…

2 jam ago

KIK EBA Syariah BRI-MI JLB1 Jadi Tonggak Baru Investasi Syariah di Pasar Modal

JAKARTA - Perdana di Indonesia, produk Kontrak Investasi Kolektif Efek Beragun Aset Syariah (KIK EBA…

2 jam ago

BRI Region 6/Jakarta 1 Dukung Program Pemerintah Melalui Partisipasi dalam ASN Expo 2025

Jakarta, 13–14 November 2025 – BRI Region 6/Jakarta 1 turut berpartisipasi dalam gelaran ASN Expo…

4 jam ago

Mendorong UMKM Rental Motor Go Digital bersama YourBestie

Rental motor kini menjadi salah satu sektor transportasi yang tidak kalah penting dibandingkan rental mobil…

5 jam ago

ALFI CONVEX 2025 Resmi Dibuka, akan Dorong Transformasi Logistik Menuju Indonesia Emas 2045

Gelaran ALFI CONVEX 2025 pertama resmi dibuka dan berhasil menarik lebih dari 2000 pengunjung di…

6 jam ago

Program Desa Emas Dorong Pertumbuhan Ekononomi Desa Mandiri Melalui Kegiatan Golden Pitch – Demoday 2025

Jakarta, 8 November 2025 – Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia (INOTEK), berkolaborasi dengan Yayasan Indonesia Setara,…

8 jam ago

This website uses cookies.