Categories: BISNIS

Pelabuhan Belawan Optimal Beroperasi Selama Periode Cuaca Ekstrem

PT Pelindo Multi Terminal (SPMT), Subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang mengelola operasional terminal nonpetikemas, memastikan aktivitas operasional di Pelabuhan Belawan tetap berjalan optimal hingga saat ini meskipun bencana banjir bandang di wilayah Sumatra Utara akibat cuaca ekstrem.

Branch Manager Pelindo Multi Terminal Belawan, Khoiruddin Lubis menyampaikan turut prihatin atas bencana banjir yang yang melanda di wilayah Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat. Meski demikian, Ia menegaskan bahwa layanan bongkar muat di Pelabuhan Belawan tetap beroperasi normal dengan terus berkoordinasi intensif dengan seluruh pihak yang berada di lingkungan pelabuhan.

“Seluruh tim operasional kami siagakan 24 jam, termasuk langkah mitigasi risiko guna memastikan keselamatan operasional pelabuhan dan kelancaran arus logistik tetap stabil,” terang Khoiruddin Lubis.

Khoiruddin menambahkan bahwa perusahaan terus mengikuti perkembangan informasi maritim yang diterbitkan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) sebagai dasar langkah penyesuaian operasional di lapangan serta mengimbau pengguna jasa pelabuhan untuk terus memantau informasi terbaru terkait pergerakan pasang dan operasional terminal agar proses bisnis tetap berjalan lancar.

Pelindo Multi Terminal Branch Belawan memastikan semua layanan siap mendukung kelancaran kegiatan ekonomi, termasuk mobilisasi distribusi komoditi dari dan menuju wilayah Sumatra maupun jalur distribusi nasional lainnya.

“Dalam upaya untuk pemulihan pascabencana di wilayah Sumatra, kami terus berkoordinasi dengan seluruh pihak untuk siap mendukung serta melayani distribusi bantuan logistik yang akan disalurkan kepada masyarakat,” tutup Khoiruddin.

About PT Pelindo Multi Terminal

PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) merupakan Subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang fokus pada pengelolaan operasional terminal nonpetikemas di Indonesia.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Pondra - SWARAKEPRI

Recent Posts

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

55 menit ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

8 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

10 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

20 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

This website uses cookies.