Categories: Lingga

Pemkab Lingga Gelar Sosialisasi Transaksi Non-Tunai

LINGGA – Pemerintah Kabupaten Lingga melalui Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah(BPKAD) melakukan sosialisasi transaksi non-tunai di Aula Hotel Lingga Pesona, Senin(16/4/2018).

Dengan transaksi non-tunai ini pemerintah mengajak untuk mewujudkan pengelolaan keuangan daerah yang akuntabel dan transparan.

Ketua pelaksana, Muhammad Nuzur mengatakan bahwa dasar penyelenggaraan kegiatan tersebut mengacu kepada dokumen pelaksanaan anggaran Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah kabupaten Lingga tahun 2018.

“Maksud dilaksanakan kegiatan ini untuk memberikan pemahaman tentang pengelolaan keuangan dengan cara transaksi non tunai dan menyiapkan SDM yang mampu mendukung pelaksanaan transaksi non-tunai,” jelasnya.

Ia menambahkan, kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kepemahaman tentang pelaksanaan implementasi non tunai. Meningkat pemahaman tentang aturan dan ketentuan yang berlaku dalam mengimplementasikan transaksi non tunai.

Bupati Lingga, H.Alias Wello mengatakan bahwa kebijakan-kebijakan terus lahir dan bagaimana dalam hal pengelolaan keuangan di daerah ini mendapat resiko yang kecil.

“Ini jadi urgensi bagi pemerintah yaitu bagaimana memperkecil resiko-resiko agar tidak terlibat dalam hal korupsi,” ujarnya.

“Jadi kita perlu menyadari bahwa kita selalu diawasi oleh aturan-aturan itu, cuma bagaimana kita patuh dalam menjalankan tugas sesuai tupoksi,” lanjut Bupati.

Kegiatan tersebut juga di hadiri oleh narasumber dari Direktorat Keuangan Daerah Kementrian Dalam Negeri, Kepala dinas BPKAD, Asisten II, Asisten III dan pimpinan Opd se-Kabupaten Lingga.

 
Penulis : Ruslan

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

10 Alasan Mengapa Harus Berbelanja Online Sepeda & Aksesoris di Rodalink

Berbelanja sepeda dan aksesoris secara online semakin menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Namun, memilih…

10 menit ago

Peran Teknologi AV dalam Manajemen Krisis dan Kolaborasi: Meningkatkan Strategi Komunikasi dan Respons

Artikel "The Role of AV Technology in Crisis Management and Collaboration" oleh Melvin Halpito, Managing…

54 menit ago

Indonesia International Cat Conference & Exhibition (IICCE) 2025

Dibawah kepemimpinan Danny R. Sultoni sebagai Direktur Penyelenggara dan Dr. M. Munawaroh, MM selaku Ketua…

1 jam ago

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

6 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

2 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

This website uses cookies.