Categories: BATAM

Pemko Batam Sambut Kedatangan Turis Asing Pertama di 2023

BATAM- Pemerintah Kota(Pemko) Batam melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) menyambut wisatawan mancanegara (wisman) pertama yang tiba di tahun 2023. Kegiatan ini berlangsung di Terminal Ferry Internasional Sekupang, Minggu (1/1/2023).

Nay Yu dan Nang Mya Aye pelancong asal Myanmar yang turun dari kapal feri tersebut dikalungkan bunga dan dipasangkan tanjak dan selendang oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin didampingi Kepala Disbudpar Kota Batam, Ardiwinata bersama stakeholder dan jajaran Managemen Terminal Ferry Internasional Sekupang sebagai tanda penyambutan.

“Saya ucapkan terima kasih atas sambutannya,” kata Nay Yu.

Nay Yu mengatakan kunjungan ia awal tahun 2023 ini ke Kota Batam untuk berwisata religi dan menikmati kuliner berupa seafood yang segar di Kota Batam.
“Sebelumnya saya pernah 3 sampai 4 kali ke Batam,” terangnya.

Sekda Kota Batam, Jefiridin mengucapkan selamat datang kepada wisman tersebut. “Terima kasih atas kehadiran Nay Yu dan Nang Mya Aye selamat datang di Kota Batam,” ucapnya.

Ia mengapresiasi atas kegiatan penyambutan wisman pertama yang dikemas oleh Disbudpar Kota Batam. Ia berharap di tahun 2023 ini kunjungan wisatawan semakin meningkat.

“Terima kasih kepada Disbudpar,  Semoga kita semua diberikan kelancaran dan kunjungan wisman kembali normal,” katanya.

Jefiridin menyampaikan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumumkan pencabutan kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM). Artinya wisatawan ke Kota Batam tak ada masalah lagi kunjungan wisman semakin meningkat dan memberikan dampak positif bagi perekonomian Kota Batam.

“Terbukti hari ini ramai wisman ke Kota Batam,” terangnya.

Kesempatan itu, Jefridin mengimbau untuk tetap waspada terhadap Covid-19. Ia juga mengajak pelaku pariwisata, stakeholder, dan masyarakat Kota Batam menyambut wisatawan ini dengan ramah.

“Mari kita terima saudara (wisman) kita ini dengan senyum ikhlas dan berikan sesuatu yang baik,” pintanya.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

View Comments

Recent Posts

Pembangunan Proyek Ekosistem Industri Baterai EV Bisa Dukung Transisi Energi

Komite Penghapusan Bensin Bertimbal (KPBB) mengapresiasi langkah Grup MIND ID dalam membangun proyek ekosistem industri…

3 jam ago

Pemesanan Tiket Kereta Api Bisa Dilakukan Lebih Dekat dengan Jadwal Keberangkatan

Palembang, 11 Juli 2025 - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai tanggal 10 Juli 2025…

8 jam ago

Bangun Benteng Hijau, PT Hino Finance Indonesia Tanam Ribuan Mangrove di Wonorejo, Surabaya

Dalam rangka memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, PT Hino Finance Indonesia berkolaborasi dengan LindungiHutan dalam…

11 jam ago

BRI Manajemen Investasi Sabet Dua Penghargaan Best Asset Manager dari Alpha Southeast Asia 2025

PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat regional. Dalam ajang Alpha…

12 jam ago

REA Berdayakan Lebih dari 600 Petani Swadaya di Kalimantan Timur untuk Kepatuhan EUDR dan Sertifikasi RSPO dengan Dukungan Teknis dari KOLTIVA

REA menjalankan program SHINES untuk mendukung lebih dari 600 petani swadaya di Kutai, Kalimantan Timur,…

12 jam ago

ANTAM Raih Apresiasi ICDX Berkat Komitmen Energi Bersih di UBPP Logam Mulia

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau ANTAM memperoleh apresiasi dari Indonesia Commodity & Derivatives Exchange…

12 jam ago

This website uses cookies.