Categories: BATAM

Pemko Batam Siap Kucurkan Anggaran Dukung Keterampilan Warga Binaan Lapas

BATAM – Wali Kota Batam Muhammad Rudi mendapat cinderamata dari warga binaan pada saat acara pemberian remisi di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II A Batam. Mendapat cinderamata karya warga binaan tersebut, Rudi terkesan dan menyampaikan Pemerintah Kota (Pemko) Batam siap membantu kreativitas warga binaan agar semakin berkembang.

“Diberi cinderamata tadi, saya berpikir kenapa keterampilan mereka (warga binaan) tidak kita kembangkan,” ucap Rudi.

Menurutnya, selama dibina di Lapas, para warga binaan dapat mengembangkan keterampilan masing-masing sehingga lebih berdaya guna. Bentuk Pemko Batam, ia menyebutkan pihaknya siap mengucurkan anggaran.

“Melalui tangan terampil mereka akan ada kerajinan-kerajinan. Mereka membuat, bantuan kita bisa kucurkan ke sini, secara aturan boleh,” imbuhnya.

Kepala Lapas Klas II A Batam Misbahuddin mengatakan selain pembinaan secara keagamaan, para warga binaa juga dibina terkait keterampilan. Bahkan sudah banyak kreasi kerajinan yang sudah dihasilkan warga binaan.

“Hand craft banyak, seperti miniatur kapal seperti yang diberikan kepada pak wali. Banyak lagi, bahkan yang keterampilan berusaha kami bina, seperti laundry,” kata dia.

Bahkan pihak lapas sudah menyediakan galeri khusus untuk menampung keterampilan yang dihasilkan warga binaan. Terkait rencana bantuan dari Pemko Batam, ia menyambut baik perihal tersebut.

“Tadi sudah langsung komunikasi dengan assisten I Pemko Batam, pak Yusfa (Yusfa Hendri),” pungkasnya.(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

KAI Logistik Raih Penghargaan “Excellence in Integrated Rail-Based Logistics Solutions” di Bisnis Indonesia Logistics Awards (BILA) 2025

PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik), anak perusahaan PT Kereta Api Indonesia (Persero), kembali meraih…

2 jam ago

Adukan Soal Dugaan Pemalsuan SK, Kadin Batam Serahkan Bukti ke Polisi

BATAM - Pengurus Kamar Dagang dan Industri(Kadin) Kota Batam menyerahkan berkas berisi bukti-bukti ke pihak…

3 jam ago

Langkah Kecil Anak Muda Menuju Finansial Aman di Masa Depan

Di tengah derasnya arus gaya hidup digital dan tren konsumtif, banyak anak muda kini mulai…

3 jam ago

KAI Divre III Palembang Salurkan CSR TW III, Fokus Pengembangan Prasarana Umum dan Pendidikan

Dalam rangka wujud nyata kepedulian sosial terhadap masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya, PT Kereta Api…

3 jam ago

BRI Region 6/Jakarta 1 Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2025

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2025, BRI Region 6/Jakarta 1 melaksanakan upacara bendera yang…

3 jam ago

Kinerja Metland Solid, Metland Cikarang dan Metland Cibitung Menjadi Andalan

PT Metropolitan Land Tbk (Metland) mencatat Marketing sales hingga September 2025 tercatat sebesar Rp1,345 triliun…

3 jam ago

This website uses cookies.