Categories: BISNIS

Perempuan Muda Mandar Tembus Peserta Terbaik Program Kedutaan Amerika Serikat

Makassar, 27 Mei 2025 — Sadaria, perempuan muda asal Desa Mandar, Sulawesi Barat, membuktikan bahwa berasal dari desa kecil bukan penghalang untuk meraih mimpi besar. Founder Agie Mandar Inspirations ini berhasil meraih Juara Kedua dalam Academy for Women Entrepreneurs (AWE) 2024 di Makassar, sebuah program bergengsi hasil kolaborasi Kedutaan Besar Amerika Serikat, Ruang Kolaborasi Perempuan, dan Universitas Ciputra Makassar.

Program AWE 2024 diikuti oleh lebih dari 100 perempuan pelaku usaha dari berbagai wilayah di Sulawesi. Sadaria menembus 30 besar, kemudian 22 finalis terbaik, hingga akhirnya terpilih sebagai salah satu dari tiga peserta terbaik. Ia juga menjadi satu-satunya peserta termuda yang berasal dari desa, membawa semangat pemberdayaan perempuan dari pinggiran ke pusat panggung kewirausahaan.

Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, memberikan apresiasi atas penyelenggaraan program ini. “Perempuan adalah penggerak utama ekonomi keluarga dan daerah. Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan sangat mendukung Academy for Women Entrepreneurs karena sejalan dengan visi kami untuk memberdayakan perempuan dan memperkuat ekonomi daerah,” ujarnya dalam sambutan virtual pada acara puncak di Universitas Ciputra Makassar.

Konsul Jenderal Amerika Serikat di Makassar, Genevieve Judson-Jourdan, menegaskan bahwa program AWE telah memberdayakan banyak pengusaha perempuan di dunia. “Mereka tidak hanya membangun bisnis, tetapi juga memperkuat komunitas dan menunjukkan ketangguhan dalam menghadapi tantangan ekonomi, kami merayakan potensi Mereka untuk Memicu Perubahan” katanya.

Selama hampir satu tahun, Sadaria mengikuti rangkaian pelatihan kewirausahaan, sesi kepemimpinan, pitching bisnis, dan pendampingan oleh mentor profesional. Komitmennya membangun Agie Mandar Inspirations sebagai perusahaan sosial berbasis desa tidak lepas dari semangat memberdayakan perempuan, melestarikan budaya lokal, serta mengembangkan produk berkelanjutan seperti kerajinan tangan dari limbah daun kelapa, antara lain sapu lidi dan handcraft dari lidi beserta turunannya.

“Program AWE ini luar biasa. Tidak hanya memberi pelatihan teknis, tapi juga membuka jejaring global, mentorship kelas dunia, dan dukungan nyata untuk tumbuh sebagai pengusaha perempuan. Gelar juara ini bukan sekadar kemenangan, tapi amanah untuk terus berkontribusi lebih besar ke komunitas saya dan ke AWE di masa depan “, ungkap Sadaria Penuh Semangat.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Kedutaan Besar Amerika Serikat, Academy for Women Entrepreneurs, Ruang Kolaborasi Perempuan, Universitas Ciputra Makassar, para mentor, dan semua pihak yang telah memberikan ruang dan kepercayaan bagi perempuan muda seperti dirinya untuk tumbuh dan bersinar.

About Agie Mandar Inspirations

Agie Mandar Inspirations adalah komunitas pemberdayaan yang lahir di Sulawesi Barat dengan misi mengubah potensi desa menjadi kekuatan ekonomi. Kami fokus pada pengolahan limbah daun kelapa menjadi sapu lidi bernilai ekspor, sambil mendampingi petani dan pengrajin lokal melalui pelatihan intensif dan akses pasar. Dengan mengutamakan nilai pemberdayaan, kami menciptakan peluang kerja, meningkatkan kesejahteraan keluarga desa, dan membangun ekosistem yang mendukung kemandirian ekonomi berkelanjutan.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Pondra - SWARAKEPRI

Recent Posts

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

5 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

7 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

18 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

Usai Rilis Inflasi AS, Emas Diprediksi Masih Menguat

Usai rilis data inflasi Amerika Serikat, pergerakan harga emas dunia diperkirakan masih berpotensi melanjutkan penguatan…

2 hari ago

This website uses cookies.