Categories: BISNIS

Perhiasan dan Jam Tangan, Tak Hanya Membuat Penampilan Menjadi Lebih Menarik

Mengenakan perhiasan dan jam tangan menjadi cara yang fashionable untuk mendukung penampilan seseorang menjadi lebih elegan, cantik, feminin, unik, atau personal.

Mengenakan anting, kalung, gelang, cincin, bros, anklet, sampai jam tangan dapat membantu menyempurnakan penampilan pada berbagai suasana. Bahkan jika perhiasan dan jam tangan yang dikenakan memiliki desain yang istimewa, perhiasan tersebut bisa menjadi focal point dari keseluruhan penampilan.

Namun tak hanya berkaitan dengan penampilan saja, perhiasan dan jam tangan juga dikenakan dengan tujuan-tujuan lain, misalnya untuk menunjukkan kekayaan dan status sosial, simbol identitas, alasan spiritual atau keagamaan, serta untuk membuat pernyataan.

Mengenakan perhiasan dan jam tangan juga terbukti dapat memberi dampak psikologis, di antaranya membuat kepercayaan diri seseorang meningkat dan merasa lebih kompeten dalam bekerja.

Di sisi lain, perhiasan maupun jam tangan yang terbuat dari logam mulia, apalagi jika dihiasi dengan batu mulia, memiliki nilai lebih tinggi dibandingkan materi lainnya. Pada masa lalu, perhiasan semacam ini hanya dapat dimiliki oleh kaum bangsawan dan orang kaya.

Baru kemudian, saat produsen perhiasan telah menemukan materi imitasi dan sintetis untuk membuat perhiasan, masyarakat umum mulai mengenakan perhiasan karena harganya sudah terjangkau.

Nilai dari sebuah perhiasan dan jam tangan tak hanya berdasarkan dari materi yang digunakan, tapi juga dari desain produknya. Perhiasan dan jam tangan harus dapat memadukan faktor estetika, fungsionalitas, serta pemakaian.

Perhiasan dan jam tangan yang dibuat dengan keahlian tinggi akan terlihat sempurna dan indah, dapat mendukung penampilan menjadi lebih
menarik, dan orang yang mengenakannya tetap merasa nyaman.

Ada juga perhiasan dan jam tangan yang langsung menjadi favorit karena dapat dengan tepat mempercantik atau meningkatkan penampilan seseorang, bisa karena pilihan materi, desain, atau warna yang sesuai dengan fitur dari tubuh orang tersebut.

Nilai perhiasan dan jam tangan ini tentu juga lebih tinggi dari perhiasan lainnya, bahkan akan dikenakan lebih sering daripadaperhiasan lainnya karena dapat membuat pemiliknya merasa bahagia dan percaya diri.

Jewelry Virtual Try-Out dari Perfect Corp, Kini Memberi Hasil Lebih Akurat Saat memilih perhiasan maupun jam tangan untuk dijadikan koleksi pribadi, seseorang akan cenderung lebih cermat agar perhiasan dan jam tangan yang ia pilih benar-benar sesuai dan berkualitas tinggi.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Dorong Transformasi Digital Holding Perkebunan Nusantara, PT KPBN Resmi Luncurkan Dashboard DESY

PT Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara (PT KPBN), entitas di bawah Holding Perkebunan Nusantara PTPN III…

4 jam ago

Bittime Tanggapi Bitcoin Tembus $95.000 Akankah Jadi Sinyal Kebangkitan Menuju Rekor Baru?

Jakarta, Januari 2026 - Aset kripto nomor satu di dunia, Bitcoin, akhirnya menunjukkan pergerakan positif yang…

5 jam ago

Sinergi Logistik Nasional: Stasiun Belawan Perkuat Mata Rantai Integrasi Kereta Api dan Jalur Laut

Di tengah upaya pemerintah memperkuat sistem logistik nasional, Stasiun Belawan mengukuhkan posisinya sebagai titik krusial…

5 jam ago

Tokocrypto Publikasikan Saldo Simpanan, Aset Pengguna Tumbuh Dua Kali Lipat

Jakarta, 12 Januari 2026 — Tokocrypto memperkuat upaya membangun kepercayaan pengguna dengan menerapkan Proof of Reserves (PoR) atau…

6 jam ago

Jumlah Penumpang KAI Bandara Medan dan Yogyakarta Tumbuh 20 Persen Sepanjang 2025

PT Railink mencatat pertumbuhan signifikan jumlah penumpang sepanjang tahun 2025. Total penumpang KAI Bandara di…

8 jam ago

Perkuat Sinergi Bisnis, KAI Services dan PT Alihdaya Nusantara Solusi Raya Tandatangani Nota Kesepahaman

Dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan pelayanan alih daya yang professional dan memiliki standar operasional yang…

15 jam ago

This website uses cookies.