Categories: REGIONAL

Peringati 50 Tahun Hubungan Diplomatik Indonesia-Korea, KT&G Kian Gencar Bantu Mahasiswa Indonesia

SEOUL – KT&G, perusahaan global yang berkantor pusat di Korea Selatan, menjalankan berbagai kegiatan CSR di Indonesia pada Oktober lalu untuk memperingati 50 tahun hubungan diplomatik antara Indonesia dan Korea Selatan.

Sejak 2017, KT&G telah mengelola “SangSang Univ.”, sarana kontribusi sosial dan komunitas ekstrakurikuler bagi mahasiswa di sekitar Jakarta. Dalam naungan program SangSang Univ., KT&G mendirikan “Univ. Zone” di dua kampus di Jakarta guna meningkatkan keterampilan mahasiswa.

“Univ. Zone” adalah pusat kegiatan mahasiswa yang menawarkan beragam program budaya dan kursus secara gratis. KT&G juga menjalankan platform CSR, seperti Pusat Bahasa Korea dan Pelatihan Kejuruan untuk membantu mahasiswa.

Upaya KT&G meningkatkan dukungan bagi mahasiswa Indonesia terlihat jelas sepanjang Oktober lalu, sebab tahun ini menjadi momen 50 tahun hubungan diplomatik antara Indonesia dan Korea.

KT&G hosted ‘SangSang Festa’ on October 27th, a festival in which college students could experience diverse cultural programs and interact with each other freely. The picture shows popular singer Brisia Jodie performing at the festival. (PRNewsfoto/KT&G Corporation)

Pertama, KT&G menggelar “SangSang Festa” pada 27 Oktober lalu, sebuah festival yang melibatkan mahasiswa dalam berbagai program budaya sehingga mereka dapat saling berinteraksi.

Festival ini berlangsung di UNJ dan terdiri atas beragam program acara, termasuk pertunjukan langsung oleh penyanyi ternama Brisia Jodie, penampilan vokal dan dance bagi mahasiswa yang mengikuti kursus menyanyi dan dance K-Pop di SangSang Univ. Stan pameran budaya Korea juga tersedia di lokasi acara, menawarkan kesempatan bagi mahasiswa yang ingin mempelajari permainan tradisional Korea.

Festival ini diikuti lebih dari 1.000 peserta sehingga menjadi ajang yang sukses.

KT&G turut mengadakan “IR Pitching Day” bagi mahasiswa yang ingin menjadi wirausaha pada 28 Oktober lalu di UNTAR, Jakarta.

Ajang ini menjadi bagian dari program kewirausahaan “SangSang Startup School” yang digelar KT&G dalam beberapa bulan terakhir. Sebanyak 15 tim terpilih dalam SangSang Startup School untuk mengikuti babak final setelah berkompetisi tentang ide usaha rintisan, mengikuti kursus kewirausahaan, serta sesi bersama mentor.

Kelima belas tim ini lalu mempresentasikan idenya tentang usaha rintisan dengan tema “pelestarian alam, menggerakkan ekonomi lokal, dan mengatasi kesenjangan pendidikan” di IR Pitching Day. Ide-ide ini juga mendapat masukan secara langsung dari kalangan pebisnis. Hadiah tunai dibagikan kepada para pemenang, dan beasiswa senilai Rp 47 juta diraih tim yang berada di posisi pertama.

KT&G sempat mengadakan kompetisi kewirausahaan bagi mahasiswa pada tahun lalu. Kompetisi tahun lalu mengangkat tema “menggerakkan ekonomi lokal dengan memberdayakan usaha kecil dan menengah”. Peserta babak final yang terdiri atas lima tim meraih beasiswa.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

24 jam ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

1 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

1 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

1 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

1 hari ago

Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya

Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya jadi favorit keluarga karena menyajikan rasa autentik, topping lengkap,…

2 hari ago

This website uses cookies.