Categories: BATAM

Permohonan Paspor di Imigrasi Batam Menurun 15 Persen

BATAM-Permohonan pembuatan Paspor di Kantor Imigrasi Kelas 1 Batam alami penurunan sebanyak 15 persen dalam tiga minggu terakhir.

Hal ini diungkapkan oleh Kabid Dokjal Intalkim Imigrasi kelas 1 Batam, Guntur kepada swarakepri di Media Center Kantor Imigrasi Batam, Batam Center, Senin (16/3/2020) siang.

“Iya mengalami penurunan lebih kurang 10 sampai 15 persen. Minggu ke 4 Februari itu sebanyak 2.168 permohonan, Minggu pertama Maret sebanyak 2.121 permohonan, Minggu kedua sebanyak 1.871 permohonan. Jadi kalau kita lihat setiap minggunya itu ada sekitar 100 atau 200 permohonan Paspor yang berkurang,” ujarnya.

Di sisi yang lain, Guntur mengungkapan untuk izin tinggal warga negara asing (WNA) di Kota Batam mengalami peningkatan.

Kata dia, ada sebanyak 81 pemohon izin tinggal di Batam dan semua pemohonnya merupakan warga negara China.

“Sampai saat ini 81 pemohon itu semuanya warga negara China. Izin tinggal mereka itu variatif ada yang izin tinggal terbatas, ada izin tinggal kunjungan, ada juga yang izin tinggal wisata,” ungkapnya.

Menurutnya, permohonan izin tinggal ini terjadi lantaran pada saat mereka (WNA China) masuk ke Batam kemudian muncul bencana (Covid-19) di negaranya. Sehingga mereka tidak bisa keluar dari Indonesia.

“Karena mereka tida bisa keluar maka diberikanlah izin tinggal darurat,” pungkasnya.







(shafix)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Kedubes India dan Indoindians Siap Gelar ASEAN-India Spring Bazaar 2025 di Jakarta: Perayaan Budaya, Seni, dan Persahabatan Regional

Dalam semangat mempererat hubungan persahabatan dan kerja sama antara negara-negara Asia Tenggara dan India, Kedutaan…

2 jam ago

10 Alasan Mengapa Harus Berbelanja Online Sepeda & Aksesoris di Rodalink

Berbelanja sepeda dan aksesoris secara online semakin menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Namun, memilih…

3 jam ago

Peran Teknologi AV dalam Manajemen Krisis dan Kolaborasi: Meningkatkan Strategi Komunikasi dan Respons

Artikel "The Role of AV Technology in Crisis Management and Collaboration" oleh Melvin Halpito, Managing…

3 jam ago

Indonesia International Cat Conference & Exhibition (IICCE) 2025

Dibawah kepemimpinan Danny R. Sultoni sebagai Direktur Penyelenggara dan Dr. M. Munawaroh, MM selaku Ketua…

4 jam ago

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

8 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

2 hari ago

This website uses cookies.