Categories: BRIGHT PLN BATAM

Petugas bright PLN Batam Kembali Lakukan Baca Meter ke Rumah Pelanggan

BATAM – bright PLN Batam pastikan akan melakukan pembacaan dan pencatatan meter secara langsung ke rumah pelanggan paskabayar untuk tagihan rekening bulan Juni 2020 (pemakaian Mei 2020).

Pembacaan meter dilakukan dengan tetap memperhatikan Pedoman Pencegahan Pengendalian COVID-19 Kementerian Kesehatan RI untuk antisipasi penyebaran COVID-19 yaitu dengan menggunakan standar APD (Alat Pelindung Diri).

Direktur Keuangan dan Sumber Daya Manusia, Bayu Widyarto mengatakan, akhir bulan Mei ini petugas PLN Batam akan kembali membaca dan mencatat meter ke rumah pelanggan untuk rekening Juni 2020.

Hal ini dilakukan untuk memastikan kesesuaian tagihan rekening listrik dengan penggunaan listrik oleh pelanggan.
Dengan adanya pembacaan dan pencatatan meter secara langsung ini, maka layanan baca meter melalui website dan juga WhatsApp (WA) untuk sementara ditutup hingga ada pemberitahuan selanjutnya.

Untuk kemudahan pembayaran rekening listrik, pelanggan dapat melakukan pembayaran secara online melalui ATM, Internet Banking, SMS Banking atau Aplikasi pembayaran Digital lainnya.

Tidak hanya pembayaran, pelanggan juga dapat menggunakan pelayanan bright PLN Batam secara online melalui Contact Center bright PLN Batam 123 (0778-123) baik untuk layanan informasi tagihan, sambung baru, perubahan daya, penyambungan sementara maupun pengaduan pelanggan.(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

6 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

6 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

8 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

9 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

9 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

10 jam ago

This website uses cookies.