Categories: Lingga

Polisi Periksa Barang Bawaan Penumpang di Pelabuhan Dabo

LINGGA – Kepolisian Resor Lingga melakukan patroli dan pemeriksaan barang serta penumpang di Pelabuhan Dabo Singkep, Senin (8/4/2019). Hal ini dilakukan dalam rangka menciptakan keadaan Aman, Damai dan Sejuk jelang Pemilu 2019.

Kapolres Lingga, AKBP Joko Adi Nugroho melalui Kasat Samapta AKP Bangun Tua Nasution mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan guna memastikan wilayah hukum Polres Lingga dalam keadaan kondusif dan memastikan kondisi dalam tahapan kampanye Pemilu 2019 dapat berjalan aman dan lancar.

“Kegiatan ini guna memastikan kondisi diwilayah kita ini dalam keadaan aman dan damai, mengingat saat ini dalam tahapan kampanye. Semoga di Lingga ini selalu dalam keadaan damai tenang dan lancar,” ujarnya.

AKP Bangun Tua menjelaskan, pihaknya juga memantau dan mengantisipasi terjadinya aksi kriminalitas seperti premanisme, peredaran minuman keras dan narkoba di wilayah hukum Polres Lingga.

“Selama kegiatan berlangsung tidak ada hal-hal yang mencurigai dan ditemukan pelanggaran hukum dan keadaan Kabupaten Lingga aman dan lancar,” tandasnya.

 

Penulis : Ruslan

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.