Categories: Lingga

Polres Lingga Ringkus Bandar dan Kurir Narkoba, Dua Oknum Polisi

LINGGA-Satresnarkoba Polres Lingga berasil mengamankan lima orang tersangka Narkoba yang terdiri dari bandar dan kurir Ekstasi dan Sabu.

Dari kelima pelaku, di antaranya dua oknum polisi yang masih aktif di Polres Lingga.

Adapun kelima pelaku yang ditetapkan tersangka adalah, JK (38), AH (37), AH (34), SY (34) dan, OK (39).

JK (38) yang merupakan oknum polisi ditangkap Satnarkoba di Desa Panggak Darat, Kecamatan Daik, Lingga pada Selasa (24/3/2020) lalu. Saat ini JK, sudah dititipkan di Lapas Kelas III Dabo Singkep.

”Ketika penangkapan, JK sempat kabur ke salah satu rumah temannya dan saat itu pelaku sempat membuang BB narkoba jenis ekstasi ke tanah, namun anggota melihat barang tersebut dibuang” kata Kasat Narkoba Polres Lingga AKP Hadi Sucipto, Jumat (3/4/2020).

Hadi menjelaskan barang bukti yang berhasil kita sita dari tangan tersangka yakni satu plastik transparan berisi dua butir pil ekstasi warna pink dengan berat 0,56 grm, hp merk Xiaomi, headset warna hitam, dan uang tunai Rp3.598.000 pecahan seratus ribu 30 lembar, 50 ribu 11 lembar, 10 ribu 3 lembar , 5 ribu 2 lembar dan 2 sebanyak 4 lembar.

”Selah itu kita mendapatkan, informasi dari masyarakat bahwa AH, akan melakukan transaksi narkoba di depan warung kelontong kampung tengah, Kelurahan Raya Kecamatan Singkep Barat, pada (30/03/20) lalu, dengan menindaklajuti informasi tersebut, anggota kita langsung melakukan penangkapan dan dilakukan penggeledahan lalu ditemukan lah di jok motor sebelah kanan satu bungkus plastik narkotika jenis Sabu dengan berat, 0,64 gram, selanjutnya berdasarkan dari hasil tes urine kelima pelaku tersebut positif,” pungkasnya.

(Ruslan)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

5 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

9 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

10 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

17 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

19 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.