Categories: BISNIS

Potensi Industri Maritim dan Pariwisata di Kepri sangat Besar

BATAM – Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kepri, Gusti Raizal Eka Putra mengatakan bahwa industri maritim dan pariwisata sangat berpotensi untuk memberikan pertumbuhan ekonomi Kepri.

 

“Selama ini kita selalu bergantung di sektor industri, dan saya rasa potensi Kepri untuk mendorong pertumbuhan ekonomi di bidang maritim dan pariwisata sangat besar sebagai akselerasi peningkatan perekonomian Kepri,”ujar Gusti pada acara Forum Kajian Ekonomi dan Keuangan Regional (KEKR) Kepri, lantai 3 kantor BI di Batam, Rabu(1/6/2016).

 

Kegiatan KEKR ini sendiri, merupakan suatu kajian untuk melihat perkembangan ekonomi regional yang berada di Kepri dan nantinya akan dipaparkan setiap perkembangan perekonomian per 3 bulan.

 

Selain itu, dalam kegiatan ini juga dibahas tentang potensi pariwisata dan kemaritiman sebagai alternatif untuk meningkatkan perkembangan ekonomi Kepri yang belakangan ini megalami perlambatan, yang sebelumnya sebesar 5,20 Year on Year (YOY) menjadi 4,80

 

Prof Rokhmin Dahuri mengatakan jika perekonomian bidang maritim dan pariwisata didorong, pertumbuhan ekonomi di Kepri akan mencapai 12 persen.

 

Sementara itu anggota Komisi 10 DPR RI, Asman Abnur selama ini Kepri terlalu tergantung di industri, dan harus dibuat langkah baru.

 

“Seperti yang kita lihat industri rapuh, pabrik sepi, maka dari itu harus membuat langkah baru. Negara eropa kenapa bisa maju? karena mereka sudah menyiapkan pariwisata dan kemaritimam untuk menopang perekonomian selain industri,”jelasnya.

 

(red/tan)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

UMKM Wajib Tahu! Ini Cara Tingkatkan Omzet hingga 25% Saat Lebaran

Momen Lebaran selalu membawa berkah bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Lonjakan…

43 menit ago

Presiden Direktur Sampoerna di Harvard Business School: Kolaborasi Global untuk Dukung Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Presiden Direktur PT HM Sampoerna Tbk. (Sampoerna), Ivan Cahyadi, memaparkan strategi keberhasilan perusahaan untuk tetap…

49 menit ago

Fungsi Surfaktan pada Sabun Pencuci Piring

Surfaktan dalam pencuci piring berperan penting dalam mengangkat kotoran, meningkatkan daya larut noda, serta menjaga…

6 jam ago

WSBP Raih 2 Penghargaan pada Anugerah BUMN 2025

PT Waskita Beton Precast Tbk (kode saham: WSBP) kembali mencatatkan prestasi dengan meraih penghargaan pada…

7 jam ago

Rayakan Halal Bihalal dengan Gaya di Relish Bistro – Fraser Residence Menteng Jakarta

Musim perayaan telah tiba! Tidak ada cara yang lebih sempurna untuk merayakan Halal Bihalal selain…

7 jam ago

7 Pilihan Bisnis Online yang Bisa Membawa Cuan Bagi Pemula di Tahun 2025

Jakarta, 21 Maret 2025 - Memulai bisnis online kini semakin mudah, bahkan bagi pemula tanpa…

8 jam ago

This website uses cookies.