Categories: BATAM

Puluhan Hektar Hutan Terbakar di Pulau Galang Baru Kota Batam

BATAM – Kebakaran hutan yang terjadi sejak Selasa (23/02/2021) di wilayah Pulau Galang Baru kecamatan Galang kota Batam masih belum berhasil dipadamkan hingga Sabtu malam (27/02/2021).

Humas Manggala Agni Batam, Hermansyah mengungkapkan pemadaman sulit dilakukan karena kawasan hutan yang terbakar merupakan tanah gambut dan bauksit.

Diketahui lokasi hutan yang terbakar tersebut masih berada di kawasan dekat pantai Tegar Bahari Jalan Trans Barelang Pulau Galang Baru.

“Lokasi hutan yang terbakar karena tanah gambut dan bauksit serta berbukit jadi sulit dipadamkan, akses menuju lokasi juga tidak ada,” terang Hermansyah kepada Swarakepri.com.

Proses pemadaman dilakukan oleh tim gabungan dari Manggala Agni, PBK Pemko Batam dan BP Batam, TNI dan Kepolisian.

Hingga hari keempat pemadaman, belum diketahui dengan pasti luasan kawasan hutan yang terbakar.

“Kalau luasan sampai saat ini belum diketahui, sudah sangat luas yang jelas,” katanya.

Hingga pukul 21.00 WIB, Hermansyah mengatakan pemadaman terpaksa dihentikan sementara waktu karena kondisi sudah malam dan suplai air terlalu jauh.

“Suplai air untuk memadamkan api terlalu jauh sehingga harus menunggu lama dan saat ini beresiko untuk melanjutkan pemadaman di malam hari, besok lagi kita lanjutkan,” terangnya.

Sebelumnya, lokasi hutan yang terbakar di Pulau Galang Baru sempat ditinjau langsung oleh Kapolda Kepri, Selasa (23/02/2021). Luasan kawasan hutan yang terbakar pada saat peninjauan tersebut diketahui sudah mencapai 10 hektar.

Sesuai dengan arahan Presiden RI, infrastruktur monitoring dan pengawasan dalam rangka pengendalian kebakaran hutan dan lahan harus sampai bawah, dengan melibatkan Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Kepala Desa untuk penanganan Kahutla.

Presiden juga telah menghimbau dalam arahannya di Istana Negara, Senin (22/02/2021) agar Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat memberikan edukasi secara terus menerus kepada masyarakat agar tidak membakar hutan dan lahan.

Siska

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

4 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

6 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

8 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

8 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

9 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

9 jam ago

This website uses cookies.