Categories: BISNIS

Radisson Hotel Group Segera Luncurkan Pengalaman Resor Terbaru di Anyer

SINGAPURA – Radisson Hotel Group mengumumkan rencana untuk membuka hotel baru yang menghadap pantai, Radisson Resort, berlokasi di kota pesisir yang penuh pesona, Anyer, Indonesia.

Radisson Resort Anyer, terdiri atas 150 kamar hotel, terletak di sebuah pantai privat yang tenteram, serta akan memperkenalkan layanan perhotelan modern dengan nuansa tropis khas Indonesia ketika dibuka pada 2027.

Radisson Resort Anyer menjadi pencapaian penting dari merek Radisson, khususnya sebagai resor pertama berkonsep glamping—mencerminkan dedikasi Radisson Hotel Group dalam menawarkan pengalaman unik dan berkesan bagi para tamu. Radisson adalah sebuah hotel upscale dengan konsep yang terinspirasi dari Skandinavia.

Lewat konsep ini, para tamu dapat menemukan harmoni ketika berlibur di Radisson. Dengan pemandangan alam di sekitar hotel, serta kuliner yang penuh kejutan, Radisson mewujudkan pengalaman yang tak terlupakan saat para tamu menikmati momen liburan.

Dengan 120 kamar hotel yang luas dan 30 tent villa, seluruh fasilitas ini memadukan gaya Nordik yang modern dan apik, serta fitur-fitur praktis yang mengutamakan tamu. Para tamu juga dapat menjalani pengalaman menginap yang sangat nyaman melalui program “Brilliant Basics” dari Radisson.

Program ini menawarkan tempat tidur yang nyaman dan fasilitas modern di tengah suasana tropis di tepi pantai. Selain akses pantai privat, beach club, dan kolam renang, resor ini menawarkan fasilitas eksklusif, termasuk restoran all-day dining, sebuah bar, sebuah ruang olahraga, kids club, ruang pertemuan, serta spa dan pusat kebugaran.

Terletak di Provinsi Banten, Anyer merupakan salah satu lokasi dengan pantai yang paling terkenal di Pesisir Barat, Jawa, Indonesia, serta menjadi ikon penting di wilayah tersebut.

Dengan jarak tempuh selama dua jam dari Bandara Internasional Soekarno- Hatta dan kawasan pusat Jakarta, resor ini mudah diakses wisatawan dalam dan luar negeri yang ingin berlibur di sebuah resor dengan pemandangan indah.

Anyer juga memiliki Pantai Anyer yang menawan, dikenal akan deretan pantai yang panjang dengan pasir berwarna keemasan, serta pintu gerbang menuju gunung berapi Krakatau yang terkenal.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

AFJ Gelar Bark In The Park II: Suara dari Sayidan, Anjing Bukan Makanan

YOGYAKARTA - Setelah lebih dari satu dekade sejak pelaksanaan perdananya di tahun 2012 di RRI…

10 jam ago

Sepuluh Makam di Yogya Dirusak OTK, Polisi Selidiki Motif dan Identitas Pelaku

YOGYA - Sepuluh nisan makam warga non muslim di Padukuhan Ngentak, Kalurahan Baturetno, Kecamatan Banguntapan,…

11 jam ago

IQOS Berkolaborasi dengan Merek Desain Italia SELETTI: Memperkenalkan ‘Curious X: Sensorium Piazza’ di Milan Design Week

Menantang status quo untuk mewujudkan sesuatu yang benar-benar tak terduga bagi komunitas lebih dari 32…

13 jam ago

Tada Kembali Gelar Loyalty Summit pada 22 Mei 2025, Angkat Tema “Championing The Future of Loyalty”

Tada, platform loyalty & reward berbasis AI, akan kembali menggelar Loyalty Summit 2025 dengan tema…

13 jam ago

Grand Galaxy Park Bekasi Hadirkan Ten2Five, Saatnya Nostalgia Bareng

Ada yang seru di Bekasi akhir bulan ini! Grand Galaxy Park kembali menghidupkan panggung musiknya…

13 jam ago

Upaya Restorasi Ekosistem, 1 Juta Pohon Tertanam Lewat Aksi Kolektif

Gerakan kolaboratif yang melibatkan komunitas, individu, dan berbagai mitra brand telah berhasil menghantarkan LindungiHutan pada…

13 jam ago

This website uses cookies.