Categories: DUNIA

Ratusan Ribu Peretas Coba Bobol Situs Kementerian Pertahanan Singapura

SINGAPURA – Kementerian Pertahanan Singapura mengungkapkan bahwa setiap hari situsnya disusupi oleh ratusan ribu peretas. Hal itu diungkapkan Wakil Menteri Pertahanan Singapura, Ong Ye Kung di hadapan parlemen pada Senin, (3/4/2017).

“Setiap hari, situs Kementerian Pertahanan dan Angkatan Bersenjata Singapura mengalami ratusan ribu upaya penyusupan maya mulai dari probe sederhana hingga upaya cyber spionase canggih,” kata Ong, seperti yang dilansir South China Morning Post.

Ong menjelaskan serangan cyber itu terjadi pada Februari lalu dan baru diketahui seminggu setelahnya.

Para penyusup maya mencuri data pribadi dari sekitar 850 staf dan tentara seminggu sebelum terdeteksi pada 1 Februari 2017.

Ong mengatakan penyelidikan masih berlangsung, tetapi menegaskan bahwa temuan akan dirahasiakan untuk alasan keamanan.

Peretas membobol sistem I-net Kementerian Pertahanan yang menyediakan akses Internet kepada karyawan dan tentara wajib militer yang melakukan pelayanan nasional, di terminal komputer khusus.

Kementerian Pertahanan sebelumnya menjelaskan informasi militer rahasia tidak terganggu, sebab dicegah oleh pemisahan fisik I-net dari sistem internal.

Sistem I-net menyediakan akses Internet untuk prajurit maupun karyawan dari Angkatan Bersenjata Singapura yang berisikan nomor KTP, nomor telepon, dan tanggal kelahiran.

Ong juga menjelaskan bahwa pihaknya telah mengembangkan sistem pertahanan cyber yang akan mencegah serangan serupa maupun lanjutan terulang ke depannya.

“Sistem pertahanan berlapis-lapis telah mengurangi resiko yang lebih buruk termasuk pertahanan maya yang menyeimbangkan antara konektivitas dan kecepatan di satu sisi, dan keamanan di sisi lain, dengan sistem yang berisi informasi militer sensitif secara fisik terpisah dari Internet dan dilindungi oleh pengawasan akses dan enkripsi,” jelas Ong.

Penyimpanan data pribadi pada sistem Internet juga akan ditinjau untuk meminimalkan risiko pencurian.

 

 

Editor : Roni Rumahorbo

Sumber : TEMPO

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Pembangunan Proyek Ekosistem Industri Baterai EV Bisa Dukung Transisi Energi

Komite Penghapusan Bensin Bertimbal (KPBB) mengapresiasi langkah Grup MIND ID dalam membangun proyek ekosistem industri…

4 jam ago

Pemesanan Tiket Kereta Api Bisa Dilakukan Lebih Dekat dengan Jadwal Keberangkatan

Palembang, 11 Juli 2025 - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai tanggal 10 Juli 2025…

9 jam ago

Bangun Benteng Hijau, PT Hino Finance Indonesia Tanam Ribuan Mangrove di Wonorejo, Surabaya

Dalam rangka memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, PT Hino Finance Indonesia berkolaborasi dengan LindungiHutan dalam…

12 jam ago

BRI Manajemen Investasi Sabet Dua Penghargaan Best Asset Manager dari Alpha Southeast Asia 2025

PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat regional. Dalam ajang Alpha…

13 jam ago

REA Berdayakan Lebih dari 600 Petani Swadaya di Kalimantan Timur untuk Kepatuhan EUDR dan Sertifikasi RSPO dengan Dukungan Teknis dari KOLTIVA

REA menjalankan program SHINES untuk mendukung lebih dari 600 petani swadaya di Kutai, Kalimantan Timur,…

13 jam ago

ANTAM Raih Apresiasi ICDX Berkat Komitmen Energi Bersih di UBPP Logam Mulia

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau ANTAM memperoleh apresiasi dari Indonesia Commodity & Derivatives Exchange…

13 jam ago

This website uses cookies.