Categories: Lingga

Rektor UPN Veteran Yogyakarta Buka Pelatihan Wartawan Maritim Zona-2 Karimun-Lingga

LINGGA – Rektor Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Yogyakarta, Dr M Irhas Effendi, M.SI membuka secara resmi In House Training Jurnalistik Maritim Berwawasan Kebangsaan Zona-2 Karimun-Lingga yang digelar selama dua hari secara zoom mulai hari ini, Rabu (22/9/2021).

Ini adalah rangkaian dari pelatihan wartawan perbatasan yang digelar oleh Lembaga Penguji Kompetensi Wartawan (LPKW) UPN Veteran Yogyakarta bekerjasama dengan Kedutaan Besar (Kedubes) AS di Indonesia. Setelah Zona-1 Batam-Tanjungpinang Senin-Selasa (20-21/9/2021). Lalu, Zona-3 Anambas-Natuna (27-28/9/2021).

“Wartawan, memiliki peran strategis menyerap informasi, menginventarisasi segala potensi, dan menyebarkannya ke tengah masyarakat untuk mendukung pembangunan pemerintah,” ujar M Irhas Effendi.

Pada acara pembukaan pelatihan ini, hadir Konsul dan Pejabat Utama Konsulat Amerika Serikat (AS) Medan, Gordon S. Church, Sekda Kabupaten Karimun, Dr. M Firmansyah, M.SI serta para pejabat Forkominda Karimun dan Lingga.

“Pemerintah Amerika Serikat (AS) melalui Kedubes AS dan Konsulatnya di Medan, merasa bangga bisa bermitra dengan UPN Veteran Yogyakarta untuk bisa menjalankan kegiatan yang penting ini,” ujar Gordon S. Church.

Gordon menambahkan, usaha bersama semakin mendesak untuk mengamankan Laut Cina Selatan. Itulah makanya, pelatihan ini menjadi sangat penting.

“Pelatihan ini telah mempertemukan kita untuk bersama memberikan informasi yang benar kepada masyarakat dan mengamankan laut kita bersama,”ujarnya.

Media dan seluruh insan pers, lanjut Gordon, memiliki peran strategis menjaga keamanan dan keselamatan Laut Cina Selatan. Karena media memiliki peran kekuatan untuk memberikan informasi ke publik yang mempengaruhi opini publik.

“Terimakasih kepada para wartawan dan peserta pelatihan yang tidak pernah lelah. Kami menantikan tulisan kalian,” tegasnya.

Sementara itu, Sekda Kabupaten Karimun, M Firmansyah mewakili Bupati Karimun, Aunur Rafiq menyampaikan apresiasinya kepada LPKW UPN Veteran Yogyakarta dan Kedubes AS di Indonesia karena bersesia menggelar pelatihan ini di Zona Karimun.

“Dengan adanya pelatihan ini, maka adek-adek kami wartawan di Karimun akan dapat meningkatkan wawasan dan keilmuan mereka mengenai jurnalistik dan maritim,” ujar Firmansyah./Ruslan(r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

4 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

5 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

10 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

11 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

12 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

18 jam ago

This website uses cookies.