Categories: PEMKO BATAM

Rudi Tinjau Vaksinasi Pegawai Bright PLN Batam

BATAM – Wali Kota Batam, Muhammad Rudi meninjau vaksinasi bagi pegawai Bright PLN Batam, Sabtu(3/4/2021).

Sebanyak 1.139 pegawai bright PLN Batam disuntik vaksin Covid-19 dalam kegiatan yang digelar di Gedung Brigh PLN Batam tersebut.

“Pelayanan PLN tidak sempurna, kalau Covid-19 belum selesai. Pembayaran tagihan listrik dari warga juga bakal terganggu, karena ekonomi warga terdampak Covid-19,” ujar Rudi.

Untuk itu, ia berharap, vaksinasi Covid-19 menjadi jalan keluar menyelesaikan wabah yang sudah menerpa hingga setahun lebih itu. Ia meminta semua kalangan di Batam, harus mendukung vaksinasi Covid-19 tersebut.

“Hari ini bagi pelayan publik. Dan kita targetkan hingga akhir Desember, semua masyarakat Batam sudah divaksin Covid-19,” ujarnya.

Bagi pegawai PLN yang sudah divaksin, ia menegaskan agar tetap menerapkan protokol kesehatan. Pasalnya, belum ada jaminan setelah divaksin akan terbebas dari Covid-19. Ia berharap, kekompakan dan komitmen bersama melawan Covid-19 terus dilaksanakan.

“Setelah divaksin, bukan berati terbebas dari virus, protokol kesehatan harus ditegakkan,” tegas Rudi.

Sementara itu, Wakil Gubernur Kepri, Marlin Agustina, sangat mendukung vaksinasi Covid-19 di Batam. Bahkan, kata dia, mengingat jumlah penduduk Batam sangat tinggi, maka prioritas memberian vaksin ditujukan ke Batam.

“Kemarin kita dapat 50 ribu dosis, dan 35 ribu dikirim ke Batam sebagai dukungan Pemprov Kepri menyelesaikan Covid-19 di Batam,” ujarnya.

Kebijakan pemerintah terkait vaksinasi Covid-19 itu mendapat apresiasi. Direktur SDM dan Keuangan bright PLN Batam, Khairul Amri, berterima kasih kepada Wali Kota Batam maupun Wakil Gubernur Kepri.

“Kami berharap ini berjalan lancar dan terima kasih atas kehadiran Wali Kota dan ibu, atas dukungan bapak dan ibu terkait vaksinasi Covid-19 dosis pertama dan dosis kedua nantinya,” ujarnya./RED(r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

MLV Teknologi Kerjasama dengan HDII Ciptakan Booth menarik di Pameran Megabuild 2025

MLV Teknologi bekerja sama dengan HDII dalam menciptakan booth inovatif di Pameran Megabuild 2025, menampilkan…

41 menit ago

Siapkan Talenta Adaptif untuk Era Industri 4.0: BINUS University @Semarang dan Microsoft Dorong Literasi AI Lewat elevAIte Indonesia

Kebutuhan dunia industri terhadap talenta yang melek teknologi kian mendesak, terutama di tengah percepatan transformasi…

1 jam ago

Indonesia Masuki Era Free Intelligence: Pertumbuhan AI Kian Pesat di Berbagai Sektor

Jakarta, 9 Mei 2025 – Kecerdasan buatan (AI) tidak lagi sekadar teknologi masa depan—di Indonesia,…

1 jam ago

Cari Freelancer Kini Semudah Posting, Sribu Luncurkan JobPost

Sribu, platform freelancer terkemuka di Indonesia, resmi meluncurkan fitur terbaru bernama JobPost, sebuah solusi inovatif…

2 jam ago

Echo Nusantara: Sarang Burung Walet Premium dari Hutan Kalimantan yang Murni dan Organik

Sarang Burung Walet Echo Nusantara berasal dari hutan asli Kalimantan Timur, Indonesia. Dipanen dari dalam…

2 jam ago

Presdir Sampoerna Ivan Cahyadi Dinobatkan sebagai CEO of the Year

TRIBUNNEWS.COM - Presiden Direktur PT HM Sampoerna Tbk. (Sampoerna), Ivan Cahyadi, meraih penghargaan prestisius CEO…

6 jam ago

This website uses cookies.