Categories: Voice Of America

Rusia Tembak Jatuh Drone di Dekat Moskow

VOA – Rusia melaporkan serangan pesawat nirawak (drone) baru terhadap Moskow pada Sabtu (26/8) dini hari.

Wali Kota Moskow Sergei Sobyani mengatakan bahwa sebuah drone ditembak jatuh oleh sistem pertahanan udara di atas distrik Istra di kawasan Moskow. Distrik itu terletak sekitar 50 kilometer arah barat dari Kremlin

Kantor berita Rusia, TASS, melaporkan bandara Sheremetyevo, Domodedovo dan Vnukovo menunda sejumlah penerbangan pada Jumat (25/8).

Serangan udara terhadap Moskow dan wilayah yang dikuasai Rusia makin intensif dalam beberapa minggu terakhir, termasuk serangan oleh 42 drone yang dicegat oleh Rusia di wilayah udara Semenanjung Krimea yang dikuasai oleh Rusia, Jumat (25/8). Serangan pada Jumat adalah salah satu serangan udara terbesar sejak perang dimulai.

Meski serangan-serangan itu tidak menyebabkan kerusakan besar, intensitas serangan memaksa pihak berwenang Rusia untuk menutup sementara bandara-bandara yang melayani ibu kota beberapa kali pekan ini.

Rusia menyalahkan Ukraina atas serangan pada Jumat dan serangan-serangan sebelumnya yang makin intensif setelah dua drone dihancurkan di atas wilayah udara Kremlin pada awal Mei.

Ukraina tidak segera memberi komentar dan hampir tidak pernah mengklaim bertanggung jawab secara terbuka atas serangan di dalam wilayah Rusia atau di dalam wilayah Ukraina yang dikuasai oleh Rusia.

Namun, militer Ukraina pernah mengatakan bahwa menghancurkan infrastruktur militer Rusia membantu serangan balasan yang dimulai Ukraina pada Juni./VOA

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

2 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.