Categories: BISNIS

Sambut Momen 11.11: Sensasi Pengalaman Seru Berbelanja di TikTok Shop Shopping Center

JAKARTA – Bagi warganet di Indonesia, tanggal kembar selalu menjadi momen yang paling dinanti untuk melakukan transaksi belanja secara daring. Tak terkecuali tanggal 11.11 mendatang, netizen ‘+62’ dapat kembali menikmati promo berlimpah, dan penawaran menarik dari beragam merchant sekaligus dapat berinteraksi melalui tayangan live streaming yang menghibur dalam fitur TikTok Shop Shopping Center.

TikTok Shop Shopping Center merupakan fitur terbaru yang dikembangkan oleh TikTok Shop, di mana para pengguna dapat menikmati pengalaman berbelanja yang berbeda dari e-commerce lainnya.

Dalam fitur tersebut, pengguna diperkenalkan dengan konsep shoppertainment, di mana para pelaku bisnis dapat menyajikan hiburan (entertainment first) sebelum mengajak pengguna melakukan transaksi di toko mereka (e-commerce second).

Konsep ini membuka interaksi dua arah secara langsung antara penjual (merchant) dengan pengguna aplikasi (pembeli) untuk memperoleh informasi dan ulasan terkait suatu produk beserta promo spesial yang ditawarkan dalam satu tab ‘Shop’ di TikTok.

“Dengan mengusung konsep shoppertainment kami ingin membuat pengalaman berbelanja di TikTok Shop Shopping Center menjadi sangat menyenangkan. Pembeli tidak hanya sekadar memilih produk dari beragam merchant yang ada, namun mereka juga terhibur dengan menyaksikan siaran langsung (live streaming) dari berbagai brand yang berjualan dengan cara yang kreatif dan interaktif,” kata Perwakilan TikTok Shop Indonesia.

TikTok Shop Shopping Center menyajikan pengalaman berbelanja yang personal bagi penggunanya karena dapat menawarkan produk sesuai minat dan pola kebiasaan.

Sehingga pengguna dapat dengan mudah menemukan produk yang cocok dengan harga terbaik. Berbagai keunggulan inilah yang membuat produk yang dijual oleh merchant menjadi sangat laris dalam waktu singkat.

Seperti yang terjadi pada kampanye 10.10 bulan lalu, Gross Merchandise Value (GMV) atau akumulasi nilai pembelian dari pengguna di TikTok Shop melejit hingga 148 persen, di mana fitur TikTok Shop Shopping Center berkontribusi sebesar 17,7 persen dalam capaian tersebut.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Eratani Raih Pendanaan Seri A Senilai 6,2 Juta USD, Dorong Masa Depan Revolusi Pertanian Indonesia

Di tengah menurunnya pendanaan startup secara signifikan di Indonesia, Eratani berhasil mengumpulkan pendanaan Seri A senilai 6,2…

17 menit ago

Bangkit dari Dementia, Edwin Anderson Kini Jadi Fullstack Developer Gaji Ratusan Dollar!

Edwin didiagnosis demensia saat masih muda. Kondisi itu membuatnya kesulitan berpikir jernih dan berkonsentrasi. Bukan…

57 menit ago

Pantai Jang Jadi Saksi, Bupati Lingga Rancang Masa Depan Ekonomi Daerah

LINGGA – Suasana pagi di Pantai Jang, Dabo Singkep, tampak lebih hangat dari biasanya. Bukan…

1 jam ago

Gelar Pelatihan POIPPU Online, Energy Academy wujudkan Industri Bersih dan Ramah Lingkungan

Sebagai upaya nyata dalam mendorong terciptanya industri yang lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan, Energy Academy…

3 jam ago

Kedubes India dan Indoindians Siap Gelar ASEAN-India Spring Bazaar 2025 di Jakarta: Perayaan Budaya, Seni, dan Persahabatan Regional

Dalam semangat mempererat hubungan persahabatan dan kerja sama antara negara-negara Asia Tenggara dan India, Kedutaan…

5 jam ago

10 Alasan Mengapa Harus Berbelanja Online Sepeda & Aksesoris di Rodalink

Berbelanja sepeda dan aksesoris secara online semakin menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Namun, memilih…

6 jam ago

This website uses cookies.