Categories: BISNIS

SANF Gelar Business Case Competition Mahasiswa dalam Rangkaian HUT ke-40 Tahun

JAKARTA – PT Surya Artha Nusantara Finance dengan nama brand SANF yang merupakan perusahaan pembiayaan grup Astra dengan fokus produk pembiayaan produktif, menggelar kegiatan Business Case Competition Mahasiswa se-Indonesia sejak Juli 2023 lalu dengan tema “Sustainability and Innovation in Business Financing Industry”.

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan HUT ke-40 SANF sekaligus upaya SANF untuk terlibat aktif dalam membentuk generasi muda yang inovatif, berkelanjutan, dan memiliki tangggung jawab sosial.

“Acara ini mencerminkan komitmen SANF terhadap keberlanjutan bisnis di masa mendatang. Kami percaya, inovasi dalam aspek ESG dapat membawa SANF mengatasi berbagai permasalahan dan tantangan keberlanjutan. Oleh karena itu, kami melibatkan mahasiswa sebagai generasi muda penerus yang dapat membawa ide-ide segar dan solusi di masa depan. Kami mencari ide yang tidak hanya kreatif, tetapi juga applicable dan dapat memberikan dampak positif bagi bisnis berkelanjutan dan masyarakat. Kami sangat bangga dengan inovasi yang ditampilkan oleh para mahasiswa. Mereka bukan sekadar peserta tetapi mitra potensial dalam menghadapi bisnis ke depan,” ungkap Handy Hartono selaku Finance Director SANF.

Handy Hartono, selaku Finance Director, mengungkapkan, pihaknya berkomitmen untuk terus berinovasi menerapkan Environmental, Social, and Governance (“ESG”) dalam mendukung aksi keberlanjutan global.

SANF, lanjutnya, percaya sustainability business merupakan sebuah isu global yang menjadi tantangan sekaligus peluang yang perlu ditindaklanjuti oleh seluruh entitas bisnis termasuk SANF.

Business Case Competition Mahasiswa se-Indonesia ini diikuti oleh 254 peserta dari 40 universitas. Dalam proses seleksi yang cukup ketat, terpilih 10 tim terbaik yang memiliki ide inovasi terbaik dan memenuhi kriteria SMART (Specific, Measurable, Achievable, Relevant, Time-bound) untuk melakukan presentasi.

Selanjutnya dari 10 tim tersebut, disaring lagi menjadi 3 tim terbaik sebagai pemenang yaitu Juara 1 diraih oleh Tim “ABG Consultant” dari Universitas Brawijaya, Juara 2 diraih oleh Tim “Kebanggaan” dari Institut Teknologi Sepuluh November (“ITS”), dan Juara 3 diraih oleh Tim “Trio A” dari Institut Teknologi Bandung (“ITB”).

SANF berharap kegiatan ini adalah langkah awal untuk dapat menjadi bagian dari peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia, sehingga dapat menciptakan sumber daya manusia yang unggul, dan pada akhirnya SANF dapat tumbuh dan sejahtera bersama bangsa./SANF

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Integrasi MiiTel & OneTalk: Kelola Call dan Chat Pelanggan dalam Satu Dashboard

MiiTel, sistem telepon VoIP dengan AI Analitik, kini dapat diintegrasikan dengan OneTalk, platform omnichannel dari TapTalk.io. Integrasi ini…

1 jam ago

Jangan Asal Cabut! Begini Cara Merestart Router WiFi yang Tepat agar Koneksi Stabil dan Perangkat Awet

Saat koneksi internet tiba-tiba melambat atau terputus, reaksi spontan banyak pengguna adalah mencabut kabel router…

2 jam ago

ANAK PETANI JUGA BISA BISNIS PROPERTI : Perjalanan Jatuh Bangun Developer Ali Sarbani

“Bukan uang yang utama, tapi bagaimana kita bisa memberi manfaat.” Kutipan ini bukan hanya semboyan…

3 jam ago

KAI Wujudkan Inklusivitas bagi Perempuan dalam Semangat Kartini

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, PT Kereta Api Indonesia (Persero) menegaskan komitmennya sebagai perusahaan yang…

3 jam ago

Kepatihan Management Gandeng KREEN Indonesia: Revolusi Sistem Penjurian di Dunia Pageant Kalimantan Barat

Kepatihan Management, unit usaha di bawah Kepatihan Jaga Pati yang dibina oleh Bapak Alexander Wilyo,…

3 jam ago

Gratis! Sribu Ajak Perempuan Pelaku Bisnis Hadapi Tantangan Lewat ‘Women Who Lead’

Platform freelancer terkemuka di Indonesia, Sribu, akan menggelar acara bertajuk “Women Who Lead: Strategi Bangun…

8 jam ago

This website uses cookies.