Categories: BISNIS

SATU University Gelar Open House 2025 Bertema AI

SATU University menyelenggarakan Open House bertajuk “Future Unlocked: Embracing AI for Tomorrow”, mulai tanggal 28 Juli hingga 1 Agustus 2025 di Kampus Bandung. Acara ini merupakan ajang tahunan yang dirancang untuk memperkenalkan lingkungan kampus serta keunggulan akademik SATU University kepada para siswa SMA sederajat.

Bandung, 28 Juli 2025 – SATU University menyelenggarakan Open House bertajuk “Future Unlocked: Embracing AI for Tomorrow”, mulai tanggal 28 Juli hingga 1 Agustus 2025 di Kampus Bandung. Acara ini merupakan ajang tahunan yang dirancang untuk memperkenalkan lingkungan kampus serta keunggulan akademik SATU University kepada para siswa SMA sederajat.

Tahun ini, Open House mencatat antusiasme luar biasa, dengan partisipasi lebih dari 10 sekolah dan kehadiran lebih dari 1.000 siswa. Para peserta akan mengikuti berbagai kegiatan menarik, mulai dari:

Campus Tour & Pameran Program Studi

Launching Pendaftaran Mahasiswa Baru 2026–2027 (Binusian 30)

Sesi Konsultasi Program Studi

Pembagian Free Merchandise & Doorprize

Dalam sambutannya, Rektor SATU University, Win Ce, S.Kom., M.M., menyampaikan optimismenya terhadap peran anak muda dalam membentuk masa depan yang berbasis teknologi.

“Lewat tema ‘Future Unlocked: Embracing AI for Tomorrow’, kami ingin membuka wawasan para siswa terhadap pentingnya kecerdasan buatan dan literasi teknologi di berbagai bidang. SATU University hadir bukan hanya untuk mengajar, tapi juga untuk mempersiapkan generasi muda menjadi pionir perubahan di era digital,” ungkapnya.

Beliau juga menambahkan bahwa SATU University berkomitmen untuk menghadirkan pendidikan yang relevan dengan kebutuhan industri melalui kurikulum berbasis praktik dan kerja sama nyata dengan dunia usaha.

Tentang SATU UNIVERSITY

SATU University adalah institusi pendidikan tinggi modern yang merupakan bagian dari BINUS Higher Education, berkomitmen mencetak lulusan yang siap menghadapi tantangan dunia industri melalui pendekatan pembelajaran berbasis teknologi dan praktik nyata. SATU University hadir di tiga kota strategis:

📍 Bandung

📍 Palembang

📍 Pontianak

Dengan program studi unggulan di bidang Akuntansi, Psikologi, Manajemen, Informatika, Sistem Informasi, dan Desain Komunikasi Visual (DKV), SATU University memfokuskan pendidikan pada kolaborasi, inovasi, dan pemanfaatan teknologi seperti Artificial Intelligence (AI) dalam pembelajaran.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Pondra - SWARAKEPRI

Recent Posts

Perkuat Sinergi Bisnis, KAI Services dan PT Alihdaya Nusantara Solusi Raya Tandatangani Nota Kesepahaman

Dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan pelayanan alih daya yang professional dan memiliki standar operasional yang…

3 jam ago

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

13 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

15 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

15 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

23 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

1 hari ago

This website uses cookies.