Categories: Lingga

Seorang Pria di Lingga Ditemukan Tewas Mengambang di Waduk Bekas Galian Timah

LINGGA – Seorang warga Desa Sungai Raya Kecamatan Singkep Barat, ditemukan tewas mengambang di kolong atau waduk bekas galian timah, Minggu (12/12/2021).

Korban bernama Edi Purnomo (31), sempat dikabarkan hilang pada Sabtu (11/12/2021) sekira pukul 00.30 WIB.

Korban keluar dari rumah dengan tidak berpakaian, hal tersebut dibuktikan celana dalam dan baju korban ditemukan di depan rumahnya.

Dengan adanya laporan tersebut Polsek Singkep Barat bersama Kecamatan Singkep Barat, pihak desa dan masyarakat Sungai raya melakukan pencarian korban.

“Atas laporan tersebut kami melakukan pencarian seharian dari hari sabtu hingga malam tadi. Dengan tidak ada hasil ditambah cuaca hujan, sehingga pencarian sempat dihentikan,” kata Kapolsek Singkep Barat Iptu Bakri, Minggu (12/12/2021).

Lanjut Bakri, kemudian, pada Minggu sekira pukul 06.30 wib jenazah ditemukan mengambang di kolong bekas galian timah.

“Bekas galian timah yang tidak jauh dari rumah korban,” ujarnya.

Selanjutnya korban dibawa kedarat, lalu pihak dokter dari Puskesmas Raya melakukan pemeriksaan fisik ditubuh korban.

“Dan tidak ada ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban,” jelasnya

Korban langsung dibawa ke rumah,. Keluarga korban tidak bersedia korban dilakukan otopsi dan dibuktikan dengan surat pernyataan.

“Korban kita bawa kerumah untuk dilakukan pemakaman. Insyallah nanti siang akan dilakukan pemakaman sungai raya tepatnya di air merah satu,” tutupnya./Ruslan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

3 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

5 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

15 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

Usai Rilis Inflasi AS, Emas Diprediksi Masih Menguat

Usai rilis data inflasi Amerika Serikat, pergerakan harga emas dunia diperkirakan masih berpotensi melanjutkan penguatan…

2 hari ago

This website uses cookies.