Categories: Tanjung Pinang

Seragam Gratis Akhirnya Dibagikan, Syahrul: Tahun Depan tidak Terlambat Lagi

TANJUNGPINANG – Pemerintah Kota Tanjungpinang akhirnya mbagikan seragam gratis untuk siswa Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP), secara simbolis di Aula SMP N 4 Kota Tanjungpinang, Senin (16/12) sekira pukul 08.00 WIB.

Wali Kota Tanjungpinang H. Syahrul mengatakan bahwa keterlambatan ini terjadi dikarenakan program seragam gratis tersebut baru perdana dilakukan oleh Pemko.

“Hari ini kita menepati janji tersebut, memang waktu prosesnya agak lama, karena ini perdana kita lakukan, kita juga harus memanfaatkan tenaga kerja penjahit lokal,” ujar Syahrul.

Ia juga mengatakan bahwa tahun 2020 juga akan ada program ini, tentunya ia berharap keterlambatan seragam gratis ini tidak akan terulang lagi.

“Tentu kita bercermin dari proses yang sekarang sebagai pembelajaran, dengan keterlambatan ini semoga tidak aakn terulang lagi di tahun 2020,” ungkapnya.

“Tahun depan tetap kita gunakan penjahit lokal, tetapi kita nilai dari tahun ini, jika penjahit ada yang selesai tepat waktu, maka tahun depan akan kita pakai lagi, jika yang telat, kemungkinan tidak dipakai lagi,” tegas Syahrul.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Dewan Perwakilan Raķyat Daerah (DPRD) Kota Tanjungpinang, Hj. Yuniarni Pustoko Weni berharap untuk di tahun mendatang proses seragam ini tidak terlalu lama dan prosesnya juga lebih cepat dan aman.

“Walaupun siswa SD dan SMP menggunakan seragam tersebut setelah usai liburan nanti, saya sangat apresiasi tentang seragam tersebut segera dibagikan, ini juga merupakan kebahagiaan orang tua siswa yang sejak lama menunggu seragam itu,” ucapnya kepada Swarakepri.com.

“Tapi kita sebagai DPRD tetap memonitor kinerja Pemko, kita akan lihat nanti, apakah seragam tersebut sudah 100% dibagikan,” pungkasnya.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

(Ism)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

5 menit ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

9 menit ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

32 menit ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

54 menit ago

Tokocrypto dan OCBC Luncurkan Kartu Global Debit Spesial

Jakarta, 19 November 2024 - Berdasarkan data dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), pertumbuhan transaksi…

1 jam ago

Indonesia Blockchain Week 2024: Sukses Gaet Lebih dari 1.700 Peserta

Indonesia Blockchain Week (IBW) 2024 sukses diselenggarakan pada 19 November 2024 di The Ritz-Carlton Pacific…

2 jam ago

This website uses cookies.