Categories: PERISTIWA

Sertijab KPK, Agus Rahardjo Serahkan iPad ke Firli Bahuri

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) 2015-2019 Agus Rahardjo melakukan serah terima jabatan kepada Ketua KPK 2019-2023 Firli Bahuri usai dilantik Presiden Joko Widodo di gedung KPK, Jakarta, Jumat (20/12).

Dalam proses sertijab, secara simbolis Agus menyerahkan memori jabatan kepada Firli. Selain memori jabatan, Agus juga menyerahkan sebuah iPad baru.

“Kita buat digital, iPad ini sekaligus untuk kerja sehingga dapat betul-betul gunakan data elektronik. Kewajiban kita efisienkan data dan integrasi dengan teman-teman di lain lembaga,” ujar Agus saat memberikan sambutan.

Agus mengatakan telah menyampaikan sejumlah program kerja dan pekerjaan rumah bagi Firli Cs. Ia mengingatkan, pentingnya membangun aplikasi digital bagi internal pegawai KPK.

Salah satunya adalah digitalisasi surat perintah penyadapan. Merujuk UU KPK baru, pimpinan KPK harus meminta persetujuan dewan pengawas untuk menerbitkan surat perintah penyadapan.

“Sejak Pak Firli di sini (deputi penindakan) sudah tidak pakai hardcopy. Sekarang perlu persetujuan dewan pengawas, bisa dari rumah tanpa harus ke kantor,” ucapnya.

Selain penyerahan memori jabatan, lima pimpinan KPK dan lima dewan pengawas KPK juga menandatangani pakta integritas.

Presiden Joko Widodo sebelumnya melantik pimpinan KPK 2019-2023 di Istana Negara, Jakarta, siang ini.

Pimpinan KPK terpilih yang dilantik yakni Firli Bahuri, Alexander Marwata, Lili Pintauli Siregar, Nurul Ghufron, dan Nawawi Pomolango.

Selain melantik pimpinan, Jokowi juga langsung melantik dewan pengawas KPK yakni Tumpak Hatorangan Panggabean, Artidjo Alkostar, Harjono, Albertina Ho, dan Syamsuddin Haris.

Sumber: CNN Indonesia

Issam - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

3 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

7 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

8 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

15 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

17 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.