Categories: BATAM

Setelah Liburkan Sekolah, Pemko Batam Diminta Tutup Tempat Hiburan Malam

BATAM – Setalah resmi ditekennya keputusan menutup kegiatan belajar mengajar di sekolah, Pemerintah Kota (Pemko) didesak untuk menutup seluruh tempat hiburan malam di Batam.

Hal ini disampaikan Ketua Pengurus Wilayah (PW) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kepri, Rahmad Budi Harto, Senin (16/03/2020) sore.

Ia mengatakan, penutupan ini bertujuan untuk mengurangi pergerakan massa atau potensi berkumpulnya warga demi memutus mata rantai penyebaran COVID-19.

“Imbauannya untuk menjauhi pusat keramaian. Untuk titik penyebaran paling berbahaya, itu di tempat hiburan malam. Jadi kami minta segera ditutup juga,” kata dia kepada Swarakepri saat ditemui.

Ia menerangkan, tempat hiburan malam itu sesak padat dan sulit terkontrol untuk penyebarannya. Apalagi seperti diketahui banyak pengunjung yang memang datang dari daerah luar.

“Batam ini banyak kunjungan Wisatawan Manacanegara (wisman), siapa menjamin bersih? Begini, daerah lain sudah ambil langkah ini. Sementara seharusnya kalau serius mencegah, Batam harusnya lebih dulu, karena wilayah rawan,” lanjutnya.

Rahmad yakin betul pemerintah sepakat dengan desakan GP Ansor ini. Sebab katanya, virus ini juga mengancam kemashalatan umat.

“Logikanya, jika sekolah libur, kenapa tempat hiburan tutup? Di Singapura saja tempat ibadah juga sementara waktu begitu. Ini masalah kesatuan bangsa, kepentingan banyak orang,” pungkasnya.

(Elang)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

10 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

10 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

12 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

13 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

13 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

13 jam ago

This website uses cookies.