Categories: FILM

Slank hingga Iwan Fals Bakal Ramaikan Konser Akhir Kisah Cinta Si Doel

Konser dengan tema Akhir Kisah Cinta Si Soel akan digelar pada 17 Januari 2020 mendatang untuk menyambut perilisan film dengan judul serupa.

Filmnya akan tayang pada 23 Januari 2020 menutup rangkaian dari seri karakter Si Doel.

Rano Karno selaku sutradara dan pemeran utama dalam film ini membeberkan perihal konser tersebut.

“Hari ini paling membanggakan di mana perjalanan saya sebagai seniman 45 tahun dan cerita Si Doel selama 27 tahun harus berakhir,” kata Rano dalam konferensi pers di kantor Falcon Pictures, di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (13/1/2020).

Berdasarkan rencana, sejumlah musisi Tanag Air seperti Slank, Armada, penyanyi legendaris Iwan Fals, dan solois Wizzy bersedia manggung di konser tersebut.

“Ternyata dukungan saya untuk para senior cukup besar. Saya berterima kasih kepada Bang Iwan, Slank, dan Armada yang akan meramaikan konser ini yang rencananya digelar 17 Januari 2020 pukul 10 malam,” ucap Rano.

Band Slank nanti akan membawakan lagu-lagu cinta antara lain “Kamu Harus Pulang” dan “I Miss You But I Hate You”.

Untuk lokasinya sendiri, konser ini sempat memiliki beberapa opsi tempat.

“Awal pertama konser ini di Monas. Karena teknis, akhirnya pilih Museum Fatahillah takutnya hujan. Akhirnya masuk ke studio,” kata Rano.

Konser mendatang akan diadakan di studio salah satu stasiun televisi swasta dengan tempat yang terbatas.

Sumber: Kompas.com

Issam - SWARAKEPRI

Share
Published by
Issam - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

38 menit ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

This website uses cookies.