Categories: BISNIS

Suhartini : Emang Badan bisa Dibuang?

Terkait Penertiban Rumah Potong Illegal di Batam

BATAM – swarakepri.com : Kepala Dinas Kelautan,Perikanan dan Kehutanan(KP2K) Kota Batam, Suhartini menanggapi santai pernyataan Kasatpol PP Hendri yang menyebut instansi yang dipimpinnya “buang badan” soal penertiban rumah potong ayam illegal di perumahan Maitri Indah, RT 03/RW 25 Kelurahan Buliang Batu Aji, Batam.

“Hehehehe, emang badan bisa dibuang? Yg bener aja,” ujarnya kepada swarakepri.com, malam ini, Rabu(29/7/2015).

Ia juga mengaku akan segera mengecek soal surat rekomendasi penertiban rumah potong ayam illegal yang menurut pengakuan Satpol PP belum diterima.

“Nanti saya cek,” jelasnya.

Ketika dimintai komentar lebih lanjut soal penertiban rumah potong ayam illegal tersebut, Suhartini kembali menanggapinya dengan santai.

“Kalau badanku dibuang suamiku pasti marah lah,” jelasnya sambil memastikan komentarnya ini dimuat pada pemberitaan.

Diberitakan sebelumnya Kepala Satuan Pamong Praja(Kasat Pol PP) Batam, Hendri menegaskan belum pernah menerima surat rekomendasi penertiban rumah potong illegal yang berada di perumahan Maitri Indah, RT 03/RW 25 Kelurahan Buliang Batu Aji, Batam.

“Kami tidak pernah melihat surat itu (dari KP2K, red),” tegas Henry kepada AMOK Group, Rabu (29/7/2015).

Ia juga mengaku telah menyampaikan berkali-kali kepada pihak KP2K Batam terkait tugas dan fungsi Satpol PP.

“Saya sudah sampaikan berkali-kali kepada mereka bahwa tugas dan fungsi Satpol PP adalah penindakan Perda di lapangan. Dan itu pun akan dibantu tim teknis dari KP2K. Dengan begitu jelas KP2K telah buang badan,” ujarnya.

Seharusnya kata Hendri pihak KP2K yang mengundang Satpol PP atau pun aparat kepolisian untuk memback-up anggotanya saat penertiban.

“Nah dari situ baru kita bentuk tim, dengan catatan mereka yang pimpin karena domainnya KP2K dan kami hanya bantu personelnya saja. Jujur kami tidak paham teknisnya, analoginya seperti itu,” pungkasnya. (red/AMOK)

Redaksi - SWARAKEPRI

View Comments

  • ibu satu ini mulutnya pedas skali macem tak layak jd kadis,muka ma hati tajemnya bak belati

  • sbg serang kepala dinas knp tdk tegas malas sinis dikritisi satpol bukannya koordinasi tegakkan perda,dlnya mungkin kadis titipan nih orang

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

2 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

2 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.