Categories: Lingga

Sukseskan MTQ ke-IX Lingga, Singkep Barat Hentikan Sementara Turnamen Desa Marok Tua

LINGGA – Dalam rangka menyukseskan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke IX tingkat Kabupaten Lingga, Kecamatan Singkep Barat menghentikan sementara Turnamen di Desa Marok Tua selama dua hari.

Camat Singkep Barat Febrizal Taupik mengatakan bahwa demi suksesnya pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Lingga, maka pihaknya menghentikan sementara turnamen di Desa Marok Tua.

“Turnamen di Desa Marok Tua kita hentikan sementara, mengingat kita harus memfokuskan pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Lingga selama beberapa hari kedepan,” kata Taupik, Sabtu (19/3/2022)

Menurut Taupik, sebab turnamen di desa Marok Tua sudah masuk dalam tahap semi final dan final.

“Maka tidak ada salahnya kita hentikan sementara, agar pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Lingga dapat berjalan baik dan khidmat,” ujarnya.

Taupik mengatakan hal ini dikarenakan Kecamatan Singkep Barat merupakan Kecamatan yang diunggulkan dalam pelaksanaan MTQ.

“Karena MTQ kita selalu mendapatkan prestasi. Maka saya harapkan masyarakat dapat lebih fokus dalam kegiatan MTQ,” bebernya.

Taupik menjelaskan, bahwa hari ini juga akan dilaksanakan pawai ta’aruf dan masyarakat Singkep Barat berpayung pada Al-Quran.

“Karena kita tidak mau pelaksanaan MTQ digelar namun turnamen bola kaki dan volly tetap berlangsung, sehingga kurang baik jika dipandang, maka kita hentikan sementara,” tuturnya./Ruslan

Redaksi

Recent Posts

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

3 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

4 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

11 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

13 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

23 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

This website uses cookies.