Categories: KEPRI

Tahun Baru Imlek 2019, Polda Kepri Siagakan 883 Personil Amankan 102 Vihara

BATAM-Untuk pengamanan kegiatan Perayaan Tahun Baru Imlek 2019, Polda Kepri dan jajaran melakukan langkah-langkah untuk pengamanan kegiatan perayaan. Adapun yang sudah dilakukan pada saat ini bukan hanya pada saat perayaan Imlek, namun juga sudah dilakukan pengamanan pada kegiatan-kegiatan sebelumnya seperti sembahyang di tempat ibadah seperti Vihara dan Kelenteng dan pengamanan hingga pada saat akhir perayaan pada tanggal 11 Februari 2019 yaitu perayaan Cap Go Meh.

“Imlek merupakan Perayaan Tahun baru di penanggalan Tionghoa dan berakhir dengan perayaan Cap Go Meh, makanya di tempat-tempat ibadah seperti Vihara dan Kelenteng dilakukan pengamanan oleh Polda Kepri beserta jajaran,” kata Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Erlangga, Senin (4/2/2019).

Polda kepri menurunkan personil dengan jumlah total sebanyak 883 untuk mengamankan 102 Vihara dan Kelenteng yang ada di Kepri.

“Untuk titik keramaian selain di tempat Ibadah juga dilakukan pengamanan di tempat-tempat perbelanjaan dan wisata, salah satu tempat keramaian seperti persimpangan Lubuk Baja, Nagoya Batam,” ujarnya.

Selanjutnya Kabid Humas Polda Kepri melaksanakan Patroli udara dalam rangka pemantauan pelaksanakan Pengamanan Tahun Baru Imlek 2019, lokasi pemantauan udara yang dilakukan yaitu di tempat keramaian Masyarakat, kegiatan-kegiatan Masyarakat di tempat Ibadah seperti Vihara dan Klenteng, Pelabuhan-pelabuhan dan pusat keramaian di sekitaran Kota Batam dan Kota Tanjungpinang. Hal ini dilakukan untuk memastikan keamanan Masyarakat.

“Semoga pada perayaan Imlek pada tahun ini dapat berjalan dengan aman, lancar dan seluruh situasi perayaan pengamanan dapat berjalan dengan Kondusif, atas nama Polda Kepri dan jajaran mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek tahun 2019 semoga di tahun ini dapat berjalan dengan lebih baik, Polda Kepri dan jajaran Siap mengamankan Tahun Baru Imlek dari awal hingga selesai,” tutupnya.

 

 

 

Editor : Siska

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Bambang Djaja Memperkenalkan Trafo Kering sebagai Solusi Efisien untuk Kebutuhan Listrik

PT Bambang Djaja, pabrik trafo terkemuka di Indonesia, dengan bangga memperkenalkan trafo kering sebagai solusi…

13 jam ago

Simbol Keberkahan dan Tradisi Ribuan Lampion Hiasi Dabo Singkep Sambut Imlek 2025

LINGGA – Menyambut Tahun Baru Imlek 2025 yang jatuh pada 29 Januari mendatang, suasana malam…

1 hari ago

Andrea Wiwandhana Sampaikan Belasungkawa untuk Korban Kebakaran di Glodok dan Los Angeles

Pendiri CLAV Digital, Andrea Wiwandhana, menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada para korban kebakaran yang baru-baru ini…

1 hari ago

Babak Baru Swarga Suites Bali Berawa Memulai Tahun 2025 dengan Proyek Perluasan

Swarga Suites Bali Besrawa resmi memulai tahap awal proyek perluasannya melalui upacara groundbreaking yang menjadi…

1 hari ago

Pelantikan Trump Bisa Jadi Pendorong Harga Bitcoin ke Titik Tertinggi Baru

Jakarta, 16 Januari 2025 - Bitcoin kembali menarik perhatian dunia setelah berhasil menembus angka psikologis…

1 hari ago

Casa Domaine Siapkan 2 Show Unit Baru – Full Furnished Premium Luxury dan 40 Unit Full Furnished, Siap untuk Disewakan Pada Awal Tahun 2025

Casa Domaine akan menghadirkan 2 Show Unit Premium Luxury pada awal Tahun 2025 ini. Kedua…

1 hari ago

This website uses cookies.