Categories: Lingga

Tanggapi Keluhan Masyarakat, Komisi II DPRD Lingga Kunker ke PLN

LINGGA – Komisi II DPRD lingga melakukan kunjungan kerja ke PLN Cabang Kepri di Tanjungpinang menanggapi adanya keluhan dari masyarakat terkait pemakaian sistem paska bayar atau sistem voucher(token), Jumat(13/4/2018).

Anggota Komisi II DPRD Lingga, Abdul Atan Leman mengatakan, selain membahas keluhan masyarakat tentang perubahan pemakaian rekening listrik dari sistem manual ataupun pra bayar ke sistem paska bayar atau token, pihaknya juga membicarakan tentang listrik di pedesaan yang ada di Kabupaten Lingga secara umum.

“Kunjungan ini berkaitan dengan adanya keluhan dari masyarakat yang tidak mau pemakaian listriknya menggunakan sistem pasca bayar atau sistem voucher dan sekaligus membicarakan mengenai listrik untuk daerah desa yang ada.di kabupaten lingga, khususnya daerah desa yang jauh serta di daerah pulau,”jelasnya.

Kata dia, kunjungan kerja Komisi II DPRD Lingga terkait keluhan masyarakat tersebut mendapat sambutan positif dari Manager PLN Cabang Tanjungpinang.

“Mengenai listrik masuk hingga ke desa di daerah pulau mendapat respon dari pihak PLN, diusahakan per tahun 2018 ini sudah tercover semua desa yang ada di Lingga,” terangnya.

Terkait keluhan masyarakat terkait sistem penggunaan manual atau pra bayar ke sistem token juga mendapat mendapat tanggapan dari pihak PLN.

“Hal ini dikembalikan kepada masyarakat sebagai pelanggan PLN mau atau tidak menukar sistem pemakaian listriknya. Intinya tidak ada paksaan meskipun sudah ada himbauan dari kementerian terkait,” ujarnya.

Meski demikian, lanjut Gani, pihak PLN berharap agar masyarakat mau menukar dari sistem manual bayar menggunakan meteran KWH di ganti ke sistem token atau voucher

“Penggantian meteran tergantung masyarakat sebagai pelanggan, PLN wajib untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat mengenai untung dan ruginya menggunakan sistem paska bayar atau sistem token voucher,” tandasnya.

 

 

Penulis : Ruslan

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Bambang Djaja Memperkenalkan Trafo Kering sebagai Solusi Efisien untuk Kebutuhan Listrik

PT Bambang Djaja, pabrik trafo terkemuka di Indonesia, dengan bangga memperkenalkan trafo kering sebagai solusi…

7 jam ago

Simbol Keberkahan dan Tradisi Ribuan Lampion Hiasi Dabo Singkep Sambut Imlek 2025

LINGGA – Menyambut Tahun Baru Imlek 2025 yang jatuh pada 29 Januari mendatang, suasana malam…

20 jam ago

Andrea Wiwandhana Sampaikan Belasungkawa untuk Korban Kebakaran di Glodok dan Los Angeles

Pendiri CLAV Digital, Andrea Wiwandhana, menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada para korban kebakaran yang baru-baru ini…

1 hari ago

Babak Baru Swarga Suites Bali Berawa Memulai Tahun 2025 dengan Proyek Perluasan

Swarga Suites Bali Besrawa resmi memulai tahap awal proyek perluasannya melalui upacara groundbreaking yang menjadi…

1 hari ago

Pelantikan Trump Bisa Jadi Pendorong Harga Bitcoin ke Titik Tertinggi Baru

Jakarta, 16 Januari 2025 - Bitcoin kembali menarik perhatian dunia setelah berhasil menembus angka psikologis…

1 hari ago

Casa Domaine Siapkan 2 Show Unit Baru – Full Furnished Premium Luxury dan 40 Unit Full Furnished, Siap untuk Disewakan Pada Awal Tahun 2025

Casa Domaine akan menghadirkan 2 Show Unit Premium Luxury pada awal Tahun 2025 ini. Kedua…

1 hari ago

This website uses cookies.