Categories: BATAM

Terlibat Ricuh saat Demo di BP Batam, 14 Orang Diamankan Polisi

BATAM – Sebanyak 14 orang yang diduga terlibat kericuhan saat aksi demo di Depan kantor Badan Pengusahaan(BP) Batam diamankan aparat Kepolisian, Senin 11 September 2023.

Hal ini diungkapkan oleh Kapolresta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto kepada SwaraKepri saat ke-14 orang tersebut akan dibawa menggunakan mobil tahanan ke Polresta Barelang.

“Ada 14 orang yang diamankan. Mereka semua ada pada saat aksi tadi dan saat kericuhan,” ujarnya singkat.

Laporan Wartawan SwaraKepri dari lokasi, 14 orang yang diamankan tersebut dibawa menggunakan mobil tahanan untuk menjalani pemeriksaan di Polresta Barelang.

Peserta demo yang diduga terlibat ricuh dibawa ke Polresta Barelang./Foto: Shafix

Sebelumnya, aksi demo warga di depan Kantor Badan Pengusahaan(BP) Batam sempat diwarnai kericuhan akibat adanya lemparan batu dari sekelompok massa ke kantor BP Batam, Senin 11 September 2023.

Kericuhan yang dimulai sekitar pukul 12.30 WIB tersebut berhasil dikendalikan oleh Aparat Kepolisian sekitar pukul 13.30 WIB.

Laporan Wartawan SwaraKepri dari lapangan, dua orang terduga provokator tampak diamankanhttps://swarakepri.com/demo-di-bp-batam-sempat-ricuh-dua-terduga-provokator-diamankan-polisi/ Kepolisian.

Kedua orang terduga provokator ini diduga melakukan pengoroyokan terhadap salah satu personel Polresta Barelang.

Disisi lain, mesti situasi sudah berhasil dikendalikan Kepolisian, massa peserta aksi demo masih belum membubarkan diri.

Sebagian masih terlihat duduk-duduk di sekitaran Bundaran depan Kantor BP Batam arah Hotel Santika, kemudian di Depan Kantor Jasa Raharja dan Kantor Pos Batam Center./Shafix

Redaksi - SWARAKEPRI

View Comments

Recent Posts

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

4 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

4 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

5 jam ago

Inovasi Pengembangan Infrastruktur, BP Batam Dianugerahi Awarding tvOne

BATAM - Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) mendapatkan Penghargaan Inovasi Pengembangan Infrastruktur dalam Malam Penganugerahan…

5 jam ago

BRI-MI Raih Penghargaan sebagai The Most Popular Brand of the Year 2024

BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali menorehkan prestasi. Kali ini, BRI-MI diganjar penghargaan yang diberikan oleh…

8 jam ago

BP Batam – Kemenhub Gelar Sosialisasi Penyusunan SKP

BATAM - Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melalui Biro Sumber Daya Manusia (SDM) bersama Kementerian…

21 jam ago

This website uses cookies.