Categories: KESEHATAN

Terobosan Potensial dalam Alat Diagnostik Penyakit Kardiovaskular di Asia Tenggara

SINGAPURA – Neuome Peptides Pte. Ltd. adalah perusahaan asal Singapura yang membuat platform pengembangan alat uji (assay-development) dengan dukungan machine learning dan algoritma baru yang telah dipatenkan untuk deteksi biomarker secara kuantitatif (quantifiable).

Neuome Peptides berhasil merancang peptida spesifik yang mengikat biomarker terbukti yang sebelumnya telah ditentukan untuk Penyakit Kardiovaskular. Perusahaan ini juga tengah mengembangkan alat uji diagnostik efektif.

Penggunaan peptida dalam jumlah kecil, terkonjugasi dengan partikel nano emas, memfasilitasi keseimbangan antara spesifisitas dan sensitivitas yang tinggi sehingga mendatangkan hasil yang sangat akurat dan cepat.

Menurut World Heart Federation, penyakit kardiovaskular menjadi penyebab hampir sepertiga seluruh kasus kematian di Asia Tenggara, membunuh empat juta orang setiap tahun. Maka, pengetesan rutin dengan diagnosis yang lebih baik dibutuhkan dalam tindak pencegahan penyakit.

Hal ini terwujud berkat produk TruHeart™, alat uji point-of-care yang mendiagnosis Gejala Koroner Akut yang memberikan hasil kuantitatif dalam 3-5 menit, memakai sampel pengambilan darah dari ujung jari (finger-prick) untuk mengetes biomarker krusial, Troponins I dan T, serta Myoglobin (hingga D-Dimer dan Brain Natriuretic Peptide).

Alat ini tengah berada dalam fase litbang akhir dan segera memasuki tahap uji klinik global. Kemudian, alat ini akan diajukan agar memperoleh izin FDA, serta dilansir di pasar setelah izin diberikan FDA.

Produk ini berpotensi menjadi terobosan, membantu pasien memeriksa penyakit mematikan tersebut dengan harga terjangkau secara dini, dari rumah mereka sendiri. Maka, hasil kuantitatif dapat diperoleh tanpa melibatkan pemeriksaan laboratorium.
Maka, pasien mendapat panduan untuk mencari perawatan medis yang tepat; pasien dengan gangguan jantung juga dapat memonitor kondisinya secara berkala dari rumah.

Dibandingkan standar industri, produk ini memiliki harga yang sangat terjangkau; komponen cartridge yang dilapisi peptida hanya ditawarkan seharga ~US$ 2, sedangkan, alat pembaca elektronis yang memberikan hasil kuantitatifnya akan tersedia seharga ~US$ 80.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.