Categories: KESEHATAN

Tidak Hanya Air Putih, Ternyata Masih ada Sumber Asupan Air Selama Puasa

Glek, glek, glek! Saat sahur atau berbuka kamu memaksakan diri untuk menenggak bergelas-gelas air agar kamu kuat berpuasa seharian. Akibatnya, kamu jadi mual karena terlalu berlebihan dalam mengonsumsi air. Atau justru kenyang duluan saat sahur padahal belum makan banyak?

Sumber yang bisa menghidrasi saat puasa Ramadhan bukan cuma air putih saja. Dikutip dari Haute Hijab, ada lima sumber hidrasi yang menyenangkan untuk menemani sahur dan berbuka. Apa sajakah itu?

1. Buah dan infused water
Cara ini cukup membantu untuk melembabkan serta mengisi kembali vitamin dan mineral penting dalam tubuh. Ada banyak pilihan buah, salah satunya adalah infused water kurma yang dikenal dengan air nabeez yang dipercaya bisa membuat tubuh lebih bersemangat.

2. Sayur-sayuran jangan lupa
Buah-buahan dan sayuran juga bisa menjadi sumber hidrasi. Antara lain semangka, selada, mentimun, seledri, tomat, blewah, dan stroberi, sumber yang sudah disebutkan barusan memiliki kadar air yang cukup tinggi.

3. Salad dengan ayam atau ikan
Salad dengan protein yang tepat dan tambahan lemak tak jenuh sangat bagus untuk mengenyangkan dan menghidrasi makanan ketika berbuka puasa.

4. Sup
Sup seperti sup ayam juga baik untuk sahur loh, soalnya tak hanya membantu menghidrasi, ini juga bisa jadi sumber protein, vitamin dan juga mineral.

5. Smoothie enak
Smoothie sangat baik untuk sahur dan dapat disesuaikan dengan selera dan kebutuhan. Mulailah dengan bahan seperti susu, yogurt atau air kelapa. Tambahkan buah, sayuran, atau biji-bijian. Bergantung pada apa yang ditambahkan, smoothie dapat memberikan hidrasi, antioksidan, vitamin, mineral, dan bahkan protein, menjadikannya cara yang cepat dan mudah untuk mengisi bahan bakar sebelum puasa.

Artikel ini telah terbit di https://m.detik.com/health/berita-detikhealth/d-4545861/bukan-cuma-minum-air-putih-ini-5-sumber-asupan-air-saat-puasa-ramadhan?tag_from=wpm_nhl_17

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BTC Berpeluang 50% Tembus US$140K Bulan Ini, Model Historis Beri Clue

Bitcoin (BTC) kembali menjadi sorotan utama di pasar aset digital setelah seorang ekonom, Timothy Peterson, merilis…

7 jam ago

Tokocrypto Resmi Perdagangkan Token ASTER yang Naik Hampir 10.000%

Platform perdagangan aset kripto No. 1 di Indonesia, Tokocrypto, resmi membuka perdagangan token Aster (ASTER)…

8 jam ago

Nikmati Kemudahan Layanan Weekend Banking di BRI KCP Pasar Tanah Abang

BRI KCP Pasar Tanah Abang kini hadir lebih dekat dengan nasabah melalui layanan Weekend Banking.…

9 jam ago

BRI Finance Jaga Optimisme Pembiayaan Alat Berat Hingga Akhir Tahun

Jakarta, 8 Oktober 2025 - PT BRI Multifinance Indonesia (“BRI Finance”), anak usaha BRI Group…

11 jam ago

Perkuat Sinergi, BRI Region 6/Jakarta 1 Gelar Laga Persahabatan Mini Soccer Bersama Kementerian PKP

Dalam semangat mempererat sinergi dan membangun kebersamaan lintas lembaga, BRI Region 6/Jakarta 1 menggelar pertandingan…

11 jam ago

Harga Emas (XAUUSD) Stabil di Atas Level $4.000 Ditopang Kekhawatiran Shutdown AS

Harga emas (XAUUSD) bertahan di atas $4.000. Pahami analisis dari HSB Investasi mengenai faktor yang…

1 hari ago

This website uses cookies.